Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Vs Barcelona, Lionel Messi Mandul 3 Tahun di El Clasico

Kompas.com - 10/04/2021, 17:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MADRID, KOMPAS.com - Kapten Barcelona, Lionel Messi, dihantui kutukan menjelang laga panas bertajuk El Clasico menghadapi Real Madrid.

Duel Real Madrid vs Barcelona merupakan laga pekan ke-30 Liga Spanyol yang akan dihelat di Stadion Alfredo Di Stefano, Minggu (11/4/2021) pukul 02.00 WIB.

Kutukan yang menghantui Lionel Messi adalah tidak bisa mencetak gol ke gawang Real Madrid dalam tiga tahun terakhir atau sejak Mei 2018.

Lionel Messi, dalam kata lain, tidak pernah lagi mencetak gol ke gawang Real Madrid setelah rival abadinya, Cristiano Ronaldo, pindah ke Juventus.

Kali terakhir Lionel Messi menjebol gawang Real Madrid terjadi pada laga pekan ke-36 Liga Spanyol musim 2017-2018.

Messi kala itu mencetak satu gol ketika Barcelona ditahan imbang Real Madrid 2-2 di Stadion Camp Nou.

Baca juga: Adu Kecepatan di El Clasico, Lionel Messi di Bawah Vinicius Junior

Setelah itu, Lionel Messi tidak pernah lagi mencetak gol ke gawang Real Madrid atau dalam enam penampilan terakhir.

Statistik itu tentu mencoreng nama Lionel Messi yang kini berstatus pemain tersubur dalam sejarah pertemuan Real Madrid dan Barcelona.

Lionel Messi sejauh ini tercatat sudah 44 kali menghadapi Real Madrid sejak debut El Clasico pertamanya pada 2005.

Dari 44 pertandingan itu, Lionel Messi sukses mencetak 26 gol dan 14 assist di semua kompetisi.

Torehan itu membuat Lionel Messi kini berada di puncak daftar top skor dalam sejarah El Clasico mengungguli dua legenda Real Madrid, yakni Cristiano Ronaldo (18) dan Alfredo Di Stefano (16).

Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona, Adu Tajam Benzema-Messi

Meski dibayangi statistik buruk, Lionel Messi berpeluang mengakhiri kutukan tidak bisa menjebol gawang Real Madrid pada laga dini hari nanti.

Hal itu tidak lepas dari tren performa Lionel Messi sejak awal 2021.

Lionel Messi berhasil mencetak 19 gol dan enam assist di semua kompetisi dari total 21 pertandingan sejak pergantian tahun.

Kontribusi itu turut membantu Barcelona menjadi runner up Piala Super Spanyol, lolos ke final Copa Del Rey, dan menempati peringkat dua klasemen Liga Spanyol saat ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com