Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Vs Udinese, Pioli Tuntut Timnya Tunjukkan Performa Luar Biasa

Kompas.com - 03/03/2021, 16:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber AC Milan

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menuntut anak asuhnya menampilkan performa luar biasa saat berhadapan dengan Udinese.

Duel AC Milan vs Udinese merupakan laga pekan ke-25 Serie A, kasta teratas Liga Italia 2020-2021.

Laga AC Milan vs Udinese akan dihelat di Stadion San Siro, Rabu (3/3/2021) waktu setempat atau Kamis (4/3/2021) dini hari WIB.

Menjamu Udinese, AC Milan patut mewaspadai pasukan Luca Gotti.

Baca juga: AC Milan Menduakan Florian Thauvin untuk Gelandang Porto

Dari dua laga terakhir di Serie A, AC Milan memetik kemenangan atas Udinese. Namun, Rossoneri kerap dibuat kesulitan oleh Udinese. 

Oleh karena itu, Udinese tidak bisa dipandang sebelah mata.

Stefano Pioli menuntut anak asuhnya menampilkan performa luar biasa di San Siro. Sebab, hanya itu yang harus mereka lakukan untuk meraup tiga poin.

"Ini akan menjadi pertandingan penting melawan tim yang membuat hidup kami rumit di laga sebelumnya dan juga menimbulkan masalah bagi setiap tim," kata Pioli dalam konferensi pers dikutip dari situs resmi klub, Selasa (2/3/2021).

Baca juga: Bek Buangan Chelsea Bakal Dipermanenkan AC Milan

"Kami harus menampilkan performa yang luar biasa saat menghadapi mereka," ujar Pioli.

"Saya mengenal Gotti dengan baik, kami bertemu selama kursus pelatihan di Coverciano."

"Dia adalah pria yang cerdas dan pelatih yang hebat. Dia melakukannya dengan baik di Udinese," tutur Pioli.

AC Milan sementara menduduki peringkat kedua klasemen Liga Italia.

Baca juga: Peran Penting Bek Pinjaman Chelsea dalam Kemenangan AC Milan atas AS Roma

Zlatan Ibrahimovic dkk terpaut empat dari rival sekota mereka, Inter Milan yang berada di puncak klasemen.

Sementara itu, Udinese berada di peringkat ke-12 dengan mengoleksi 28 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com