Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil AC Milan Vs Torino, Leao-Kessie Bawa Rossoneri Kembali Digdaya

Kompas.com - 10/01/2021, 04:56 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan sukses mengalahkan tim asal Kota Turin, Torino, pada lanjutan pekan ke-17 Serie A atau kompetisi teratas Liga Italia.

Laga AC Milan vs Torino yang berlangsung di Stadion San Siro, Sabtu (9/1/2021) malam waktu setempat atau Minggu (10/1/2021) dini hari WIB, berakhir 2-0 untuk tuan rumah.

Dua gol AC Milan tercipta berkat Rafael Leao (25') dan Franck Kessie (36' penalti).

Hasil ini membuat Milan kembali ke jalur kemenangan setelah pada laga sebelumnya kalah dari Juventus.

Milan kokoh, digdaya di puncak klasemen dengan 40 poin dari 17 kali berlaga.

Adapun Torino berada di posisi ke-19 dengan 12 poin dari 17 kali bermain.

Ulasan pertandingan AC Milan vs Torino

AC Milan selaku tuan rumah langsung tampil menekan. Beberapa peluang coba dihasilkan oleh dari pemain-pemain Milan. Namun masih belum berbuah gol.

Rossoneri baru membuka keunggulan setelah 25 menit laga berjalan.

Rafael Leao yang diturunkan Stefano Pioli sebagai ujung tombak berhasil menceploskan gol ke gawang Torino.

Leao mencetak gol ke gawang Torino setelah menerima umpan terukur Brahim Diaz.

AC Milan semakin haus gol setelah mencetak gol pertama.

Pada menit ke-32, Diaz dijatuhkan pemain lawan di area kotak penalti. Wasit yang memimpin jalannya laga sempat menolak bahwa itu sebuah pelanggaran.

Akan tetapi, Fabio Maresca selaku wasit akhirnya menggunakan bantuan video assistant referee (VAR) untuk mengecek langsung dan hasilnya Milan mendapat hadiah penalti.

Franck Kessie selaku eksekutor berhasil menjalankan perannya dengan menceploskan bola ke arah kanan gawang Sirigu (kiper Torino).

Baca juga: Pelatih Torino Mengaku Ikut Andil dalam Kebangkitan AC Milan Musim Ini

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com