Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mohamed Salah Positif Covid-19, Juergen Klopp Sudah Beri Teguran

Kompas.com - 21/11/2020, 12:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Juergen Klopp akhirnya buka suara soal Mohamed Salah yang terinfeki virus corona. Dia mengaku sudah memberikan teguran kepada sang pemain. 

Mohamed Salah dinyatakan positif Covid-19 pada Jumat (13/11/2020). Penyerang 28 tahun itu langsung menjalani karantina dan absen membela timnas Mesir di Kualifikasi Piala Afrika 2021.

Banyak pihak meyakini Mohamed Salah terinfeksi Covid-19 setelah menghadiri pesta pernikahan sang adik pada Selasa (10/11/2020).

Baca juga: Masih Positif Covid-19, Mo Salah Diam-diam Terbang ke Inggris

Beberapa video yang bereda di media sosial menunjukkan penyerang kidal tersebut tak menghiraukan protokol kesehatan.

Dia terlihat berdansa di tengah kerumunan orang dan bahkan sempat digendong di pundak salah satu hadirin sambil berjoget.

Meski sudah menjalani karantina, tes kedua Mohamed Salah masih menyatakan dirinya positif virus corona.

Juergen Klopp memastikan bahwa pemainnya sudah mendapat peringatan terkait masalah ini.

"Dia berada di tempat yang baik dan merasa sehat. Tidak ada yang bisa dikatakan kepada publik tentang hal yang saya bicarakan dengan para pemain," kata Juergen Klopp dilansir dari BBC.

"Namun, saya bisa katakan pada musim panas ketika saya di Jerman, seorang teman menggeser pesta ulang tahunnya karena saya ada di sana."

"Ada 50 orang yang hadir. Saya memutuskan untuk tidak datang di menit terakhir dan pesta itu diizinkan di Jerman. Itu digelar di luar ruangan, tetapi saya tidak pergi."

Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Leicester Memimpin, Man United di Luar 10 Besar

"Di negara lain, ada lebih banyak tekanan sosial dan pernikahan saudara laki-laki adalah momen yang sangat istimewa. Saya cuma bisa mengatakan bahwa semua pemain saya sangat disiplin. Ada beberapa kasus, tetapi mereka paham tentang situasinya."

"Namun, kadang-kadang situasinya tidak berjalan sesuai yang diharapkan. Kami ada di situasi yang seperti saat ini, tetapi hal lainnya cukup antara saya dan Mo (Mohamed Salah). Kami sudah membahasnya, jadi kami baik-baik saja," kata Juergen Klopp mengakhiri.

Mohamed Salah sendiri tak bisa memperkuat Liverpool saat berhadapan dengan Leicester City, Senin (23/11/2020) dini hari WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com