Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Protokol Semakin Jelas, Persebaya Kian Nyaman Lanjutkan Kompetisi

Kompas.com - 01/09/2020, 15:20 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya mendapatkan kesempatan berdialog langsung dengan rombongan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).

Kesempatan itu ada usai menghadiri audiensi koordinasi pengamanan dan perizinan kompetisi bersama Kapolda Jawa Timur dan beberapa perwakilan klub Liga 1 Jawa Timur di Polda Jatim.

Dalam rombongan, tampak petinggi PT LIB seperti Direktur Utama Akhmad Hadian Lukita serta Direktur Operasional Sudjarno ke kantor Persebaya Surabaya, Senin (31/08/2020) malam.

Pada kesempatan tersebut, Persebaya Surabaya yang diwakili manajer tim Candra Wahyudi ikut membuka diskusi terkait kejelasan kompetisi yang dirasa belum tuntas. Protokol kesehatan salah satunya.

Baca juga: Hasil Swab Test Keluar, Persebaya Siap Kejar Ketertinggalan

Dari diskusi tersebut, Persebaya mendapatkan kesan positif karena merasa ada kemajuan dari pemaparan PT LIB.

“Kami sejauh ini mengkhawatirkan kepada bagaimana protokol kesehatan ketika liga bergulir dan ada beberapa paparan yang memang sedikit lebih maju daripada yang kami terima,” kata Chandra Wahyudi.

“Kami diskusikan beberapa hal yang selama ini menjadi pertanyaan dan PT LIB juga memberikan perkembangan terbaru soal protokol kesehatan seperti apa," tutur dia.

Chandra Wahyudi mempertegas kembali bahwa awal protokol kesehatan memang menjadi sorotan utama Persebaya.

Tim berjuluk Bajul Ijo tersebut berharap agar protokolnya diperjelas dan dipercepat sehingga sampai kepada klub.

Hingga saat ini, klub tidak memiliki panduan yang jelas untuk menjalankan protokol kesehatan.

Masing-masing klub menjalankan standarnya sendiri-sendiri yang dirasa paling baik.

"Oleh karena itu, sekarang ini klub menjalankan standar masing-masing yang berbeda-beda. Ada yang rapid test dulu, ada yang swab test dulu."

“Kami Persebaya akhirnya mengambil langkah atau standar yang menurut kami lebih bagus, dengan melakukan swab. Kamu juga mengusulkan supaya ada keseragaman soal standar itu, karena itu sangat penting untuk kelanjutan liga,” ucap dia.

Baca juga: Evaluasi Aji Santoso pada Latihan Perdana Persebaya Surabaya

Satu lagi  Candra Wahyudi menegaskan Persebaya Surabaya tidak pernah kontra dengan keputusan yang dibuat oleh PT LIB.

Namun, apa yang dilontarkan selama ini sifatnya meminta kejelasan terhadap masalah yang sensitif ini.

“Kami tidak pernah melayangkan protes, yang kami lakukan adalah berdialog. Kami mengajak diskusi bahwa dalam situasi seperti sekarang ini protokol kesehatan menjadi concern utama. Malam ini kami mendapatkan diskusi yang lebih maju daripada sebelumnya," tutur Candra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com