Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewandowski Bicara Rekor Gol Ronaldo di Liga Champions

Kompas.com - 09/08/2020, 17:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, tidak tertarik mengejar atau melewati rekor gol bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam satu musim Liga Champions.

Hal itu diungkapkan Lewandowski seusai laga Bayern vs Chelsea di Stadion Allianz, Minggu (9/8/2020) dini hari WIB.

Bayern vs Chelsea merupakan laga leg kedua 16 besar Liga Champions yang berakhir 4-1 untuk kemenangan tuan rumah.

Lewandowski menjadi bintang kemenangan Bayern Muenchen dengan torehan masing-masing dua untuk gol dan assist.

Torehan ke gawang Chelsea membuat Lewandowski berpeluang menjadi top skor Liga Champions karena saat ini memimpin dengan koleksi 13 gol.

Baca juga: Bayern Vs Chelsea - Die Roten, Si Pembunuh Tim London di Liga Champions

Tidak hanya itu, Lewandowski juga bisa mencetak rekor sebagai pemain tersubur dalam satu musim Liga Champions.

Rekor itu sejauh ini masih dipegang Cristiano Ronaldo dengan koleksi 17 gol yang dibuat pada musim 2013-2014 saat masih membela Real Madrid.

Peluang Lewandowski melewati rekor Ronaldo cukup terbuka mengingat Bayern Muenchen masih berkompetisi di Liga Champions musim ini.

Meski hanya membutuhkan lima gol, Lewandowski tidak tertarik melewati rekor Ronaldo.

Lewandowski mengaku lebih berambisi mengantar Bayern Muenchen menjadi juara Liga Champions musim ini.

"Itu bukan target utama saya. Hal terpenting saat ini adalah bermain baik sebagai tim dan mengantar Bayern Muenchen melangkah ke babak selanjutnya," ujar Lewandowski dikutip dari situs Sky Sports, Minggu (9/8/2020).

"Kami harus menunjukkan kekompakan sebagai tim untuk mencapai semifinal. Kami akan bersiap menghadapi laga fase gugur lainnya," ujar Lewandwoski menambahkan.

Baca juga: Bayern Vs Chelsea - Fakta Memilukan The Blues, Musim Ini Sudah Kebobolan 79 Gol

Berbeda dari edisi sebelumnya, Liga Champions musim ini tidak lagi menggunakan format kandang-tandang untuk fase perempat final dan semifinal.

Pandemi virus corona membuat UEFA mengubah format perempat final dan semifinal menjadi hanya satu laga dengan Portugal sebagai tuan rumah.

Itu artinya, Lewandowski hanya memiliki tiga lagi dengan catatan Bayern Muenchen lolos sampai final untuk melewati rekor gol Ronaldo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com