Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Milan Vs Juventus - Epic Comeback, Rossoneri Tumbangkan Kandidat Juara

Kompas.com - 08/07/2020, 05:05 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - AC Milan berhasil mengalahkan Juventus pada lanjutan pekan ke-31 Serie A atau kompetisi kasta teratas Liga Italia.

Grande partita Milan vs Juventus yang digelar di Stadion San Siro pada Rabu (8/7/2020) dini hari berakhir dengan skor 4-2 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Sempat tertinggal dua gol lewat Adrien Rabiot (47') dan Cristiano Ronaldo (53'), Milan berhasil membalikkan keadaan dengan mencetak empat gol dalam tempo 18 menit.

Epic comeback Milan atas Juventus diawali oleh gol penalti Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-62. Setelah itu, klub berjulukan I Rossoneri tersebut mengamuk dengan menambah tiga gol lewat Franck Kessie (66'), Rafael Leao (67'), dan Ante Rebic (80').

Jalannya laga AC Milan vs Juventus

Juventus membuka peluang pada menit ke-9 melalui skema bola mati. Sayangnya, tendangan bebas yang dilpaskan Federico Bernardeschi gagal disambut Leonardo Bonucci yang berdiri bebas di tiang dekat gawang Milan.

Beberapa menit kemudian, Juventus kembali mengancam lewat Cristiano Ronaldo. Namun, sepakan kerasnya masih mengenai pemain lawan dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Baca juga: Babak Pertama AC Milan Vs Juventus, Belum Ada Gol di San Siro

Milan membalas pada menit ke-24. Theo Hernandez berhasil menyodorkan bola ke Zlatan Ibrahimovic yang membuka ruang di kotak penalti Juventus.

Akan tetapi, tendangan Ibrahimovic terlalu pelan sehingga mudah diselamatkan kiper Juventus, Wojciech Szczesny.

Pada sisa babak pertama, Juventus lebih banyak menekan. Namun, usaha keras pasukan Maurizio Sarri tak menemui hasil. Skor imbang 0-0 pun menutup babak pertama.

Juventus memecah kebuntunan ketika babak kedua baru berjalan dua menit.

Aksi solo Adrien Rabiot membuka keunggulan tim tamu. Sempat me-nutmeg Theo Hernandez, Rabiot menusuk pertahanan Milan dan melepaskan tembakan keras kaki kiri yang menjebol gawang Gianluigi Donnarumma.

Juventus menambah keunggulan pada menit ke-53 melalui Cristiano Ronaldo. Umpan jauh Juan Cuadrado tepat menemui Ronaldo yang berlari kencang ke arah pertahanan Milan. Tembakan CR7 sukses menaklukkan Donnarumma. Juventus menjauh 2-0 atas Milan.

Pada menit ke-61, Milan mendapat penalti setelah umpan Theo Hernandez megenai lengan Bonucci. Wasit Marco Guida sempat melihat tayangan VAR sebelum memutuskan tendangan penalti untuk I Rossoneri.

Baca juga: AC Milan Vs Juventus, Rossoneri Wajib Kerja Keras jika Ingin Menang

Ibrahimovic yang maju sebagai algojo penalti melaksanakan tugasnya dengan baik. Tendangan kaki kanan Ibra menaklukkan Szczesny. Tuan rumah menipiskan skor menjadi 1-2.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com