Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alan Shearer Tak Menyesal Pernah Tolak Manchester United

Kompas.com - 06/04/2020, 04:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Striker tersubur Premier League, Alan Shearer, mengaku tidak pernah menyesali keputusannya menolak pinangan Sir Alex Ferguson untuk bergabung ke Manchester United.

Alan Shearer menolak Man United pada bursa transfer awal musim 1996-1997.

Saat itu status Alan Shearer adalah penyerang top Liga Inggris karena kesuksesannya bersama Blackburn Rovers.

Selama tiga musim, Alan Shearer konsisten mencetak lebih dari 30 gol dan membawa Blackburn Rovers meraih gelar juara Liga Inggris 1994-1995.

Mengenang bursa transfer musim 1996-1997, Alan Shearer mengaku dalam satu hari bertemu dengan Ferguson dan pelatih Newcastle United saat itu, Kevin Keegan.

"Pada pagi hari, saya berbicara dengan Kevin Keegan. Pembicaraan itu berjalan normal dan sangat baik," kata Shearer dikutip dari situs BBC Sport.

"Tidak lama berselang, kontingen Man United datang. Hal pertama yang ditanya pihak Man United adalah 'Apakah kami menjadi yang pertama menemuimu hari ini?' Saya jawab tidak," ujar Shearer.

"Ferguson kemudian secara garis besar menyatakan saya tidak punya peluang bergabung ke Man United. Dia (Ferguson) ingin menjadi yang pertama menemui saya hari itu," tutur Shearer menambahkan.

Baca juga: Keputusan Sir Alex Ferguson yang Buat Van Persie Kecewa di Man United

Meski kesan pertama di hadapan Ferguson sudah buruk, Shearer mengaku pembicaraan selanjutnya terkait kemungkinan transfer berjalan lancar.

Shearer bahkan sempat kepikiran untuk bergabung ke Man United saat itu.

Namun, karena keinginan bermain untuk tim kota kelahirannya, Shearer mantap memilih Newcastle United dan menolak Man United.

Selain itu, Shearer menilai komunikasi Kevin Keegan juga berperan penting terhadap keputusan yang dia ambil.

"Saya harus membuat keputusan, pada satu momen saya berpikir untuk pindah ke Man United. Namun, kemudian saya mendapat panggilan dari Kevin Keegan," kata Shearer.

"Sejak saat itu yang ada di pikiran saya adalah 'Saya ingin kembali ke Newcastle untuk membela tim yang selalu saya dukung'," ujar pria asal Inggris ini menambahkan.

Tepat pada 30 Juli 1996, Alan Shearer resmi diumumkan menjadi rekrutan anyar Newcastle United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com