Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski 2 Rekrutan Asing Baru Persela Sudah Didaftarkan, Belum Tersedia Lawan Borneo

Kompas.com - 11/03/2020, 20:40 WIB
Hamzah Arfah,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Persela Lamongan resmi mencoret Jasmin Mecinovic dan Shunsuke Nakamura. Manajemen kemudian menggaet dua pemain asing baru, Brian Ferreira (gelandang) dan Marcus Vinicius "Marquinhos" Vidal Cunha (sayap kiri/striker).

Dua nama tersebut relatif familiar di telinga para pecinta sepak bola Tanah Air.

Brian sebelumnya memperkuat PSS Sleman. Sementara, Marquinhos pernah menjadi bagian dari skuad Badak Lampung FC.

"Sudah kami daftarkan secara online, sudah masuk ke sistem yang ada di LIB (Liga Indonesia Baru)," ujar manajer Persela Lamongan Edy Yunan Achmadi kepada awak media, Rabu (11/3/2020).

Baca juga: Shopee Sayangkan Adanya Pernyataan Kontroversial dari Komentator Liga 1

Kendati sudah didaftarkan ke PT LIB selaku operator kompetisi Liga 1, tenaga kedua pemain ini belum dapat digunakan oleh tim Laskar Joko Tingkir dalam waktu dekat.

Keduanya belum dapat turun saat bertandang ke markas Borneo FC, Jumat (13/3/2020) mendatang.

"Kami berharap, mereka berdua segera datang ke Lamongan. Kalau lawan Borneo masih belum bisa," kata dia.

Yunan mengaku, sebelum memutuskan untuk menggaet Marquinhos, pihaknya sudah coba mengontak Anderson Salles yang sempat memperkuat Bhayangkara FC dan Alfonso De La Cruz mantan pemain PSS Sleman, guna menggantikan posisi Jasmin di jantung pertahanan.

Baca juga: Coret Jasmin dan Nakamura, Persela Datangkan Marquinhos dan Brian Fereira

"Anderson tidak bisa gabung karena sudah bermain di Liga B Brasil, dengan opsi sempat ada pada De La Cruz. Namun, kami kemudian memutuskan dengan berbagai pertimbangan, akhirnya tidak pakai bek asing dan mengoptimalkan bek lokal yang ada," ucap dia.

Dengan opsi tersebut, besar kemungkinan Persela bakal menduetkan Roni Fatahillah dengan Muhammad Zaenuri dalam mengawal jantung pertahanan.

Sementara Marquinhos, dapat menopang serangan dari sisi sayap maupun berduet dengan Gabriel do Carmo di lini depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com