Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Man United Vs Man City, Ajang Balas Dendam Duo Manchester

Kompas.com - 08/03/2020, 05:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com - Aroma balas dendam akan menyelimuti laga Manchester United vs Manchester City, Minggu (8/3/2020).

Laga Man United vs Man City ini merupakan partai lanjutan pekan ke-29 Liga Inggris dan akan bergulir di Stadion Old Trafford, Manchester.

Musim ini Man United dan Man City sudah tiga kali bertemu. Hasilnya Man United dua kali menang sementara Man City sekali.

Uniknya kemenangan Man United dan Man City diciptakan di kandang lawannya.

Kemenangan pertama Man United terjadi pada pekan ke-16 Liga Inggris pertengahan Desember 2019 dengan skor 2-1.

Kemudian, pada akhir Januari 2020, Man United kembali mengalahkan Man City di Stadion Etihad.

Duel kali ini terjadi pada semifinal kedua Piala Liga Inggris yang berakhir dengan skor tipis 1-0. Namun, kemenangan tidak bisa mengantar Man United ke partai final.

Baca juga: Man United Vs Man City, Absen pada Derbi Manchester Bakal Jadi Kado Ulang Tahun Maguire?

Man United harus tersingkir karena pada semifinal pertama mereka kalah 1-3 di Stadion Old Trafford.

Man United tentunya ingin membalas kekalahan itu pada laga nanti.

Jika berhasil menang, Man United untuk pertama kalinya sejak 2013 atau setelah Sir Alex Ferguson pensiun bisa mengalahkan Man City dua kali di Liga Inggris dalam semusim.

Adapun Man City punya misi mengulang sejarah yang tercipta 89 tahun silam.

Pada kurun waktu 1926-1931, Man City sukses mengalahkan Man United empat kali secara beruntun di Stadion Old Trafford.

Pada laga nanti Man United masih tidak bisa memainkan Paul Pogba dan Marcus Rashford yang cedera.

Sementara itu, kondisi Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka, dan Daniel James masih diragukan.

Di sisi Man City, Aymeric Laporte dan Leroy Sane tidak bisa tampil karena cedera sementara Kevin De Bruyne belum 100 persen fit setelah menderita cedera bahu.

Baca juga: Man United Vs Man City, Leroy Sane Belum Siap di Derbi Manchester

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com