Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Man City, Leroy Sane Belum Siap di Derbi Manchester

Kompas.com - 07/03/2020, 17:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Josep "Pep" Guardiola, mengatakan, Leroy Sane masih belum siap melakoni laga bertajuk Derbi Manchester.

Pep Guardiola menyampaikan hal tersebut pada konferensi pers jelang laga Man United vs Man City.

Pertandingan Man United vs Man City ini dapat disaksikan secara live streaming di Mola TV.

Pertandingan Man United vs Man City bakal berlangsung di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (8/3/2020).

Baca juga: Man United Vs Man City, Potensi The Citizens Ulangi Rekor 89 Tahun Silam

The Red Devils - julukan Manchester United - kini berada di peringkat ke-5 klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 42 poin.

Sementara itu, The Citizen - julukan Manchester City - berada di peringkat kedua dengan raihan 57 poin.

Menjelang pertandingan kontra Manchester United, Pep Guardiola, menjelaskan kondisi dari Kevin De Bruyne dan Leroy Sane.

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu mengatakan, kebugaran Kevin De Bruyne sudah membaik. Namun, Pep Guardiola masih belum yakin apakah pemain asal Belgia itu pulih tepat waktu.

"Dia semakin baik. Hari ini kami tidak berlatih dan besok dia akan membaik," kata Pep Guardiola yang dilansir laman resmi Manchester City.

"Pagi ini dia bersama fisioterapis dan dia bilang merasa lebih baik. Belum sepenuhnya, tapi dia merasa lebih baik dan kita akan lihat," Pep Guardiola menjelaskan kondisi Kevin De Bruyne.

Sementara itu, pemain berkebangsaan Jerman, Leroy Sane masih belum bisa bertanding di Derbi Manchester.

Sebab, menurut Pep Guardiola, Leroy Sane belum sepenuhnya pulih.

"Dia membuat kemajuan besar tetapi dia masih belum fit 100 persen," ucap Pep Guardiola.

Baca juga: Man United Vs Man City, Old Trafford Justru Jadi Momok Setan Merah

"Dia harus siap dan bugar untuk bermain di laga resmi saat ini. Mungkin itu akan bagus (lebih banyak bertanding di Man City U23)," ujarnya.

"Saya pikir untuk derbi Manchester ini, dia belum siap bermain," tutur Josep "Pep" Guardiola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com