Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil BWF World Tour Finals 2019, Minions Menang, Ginting Tumbang

Kompas.com - 12/12/2019, 06:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari pertama rangkaian ajang BWF World Tour Finals 2019 yang digelar di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Rabu (11/12/2019), telah berakhir.

Tujuh wakil Indonesia yang tersebar di empat nomor yang dipertandingkan telah berjuang untuk memetik kemenangan perdana.

Namun, hanya empat wakil Indonesia yang berhasil memetik kemenangan pada hari pertama BWF World Tour Finals 2019.

Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, menjadi wakil pertama Indonesia yang berhasil memetik kemenangan.

Marcus/Kevin berhasil meraih kemenangan perdana atas pasangan China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen, melalui rubber game 21-18, 14-21, dan 21-18.

Baca juga: BWF World Tour Finals 2019, Kemenangan Emosional bagi Marcus/Kevin

Masih di nomor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil menyusul yuniornya setelah menaklukkan wakil Malaysia.

Melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), Ahsan/Hendra mampu menang dua gim langsung 21-19, 21-16.

Kemenangan dua pasangan ganda putra mampu disusul Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Hafiz/Gloria secara mengejutkan mampu mengalahkan wakil Indonesia yang lain, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Bahkan, Hafiz/Gloria berhasil memenangi pertempuran sesama Indonesia melalui straight game 21-11, 21-19.

Baca juga: BWF World Tour Finals 2019, Hafiz/Gloria Ungkap Kunci Kemenangan

Adapun kemenangan keempat Indonesia hadir dari nomor tunggal putra, yakni Jonatan Christie.

Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, mampu menangani perlawanan sengit Anders Antonsen (Denmark).

Jojo mampu menyelesaikan perlawanan Anders Antonsen melalui straight game 23-21, 21-16.

Sementara itu, rekannya di nomor tungga putra, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi wakil pertama Indonesia yang belum berhasil memetik kemenangan.

Ginting takluk dari lawan tangguh asal Taiwan, Chou Tien Chen, melalui rubber game 21-11, 15-21, 23-25.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com