Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran Calon Ketua Umum KOI Dibuka hingga 6 Oktober

Kompas.com - 28/09/2019, 19:00 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masa jabatan Erick Thohir sebagai Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) sudah mencapai fase akhir.

Tim Penjaring pun telah dibentuk pada 25 September 2019 untuk pembentukan kepengurusan periode berikutnya.

Tim Penjaring tak sekadar membuka pendaftaran untuk calon Ketua Umum KOI, tetapi juga Wakil Ketua Umum, anggota Komite Eksekutif, Badan Arbitrase Keolahragaan Indonesia (BAKI), dan Dewan Etik KOI.

Erick Thohir sendiri menjabat sebagai Ketua Tim Penjaring, dan Hellen Sarita De Lima sebagai Sekretaris.

Baca juga: Hasil Korea Open 2019, Diwarnai Poin 27-25, Fajar/Rian Tembus Final

Adapun anggota Tim Penjaring diisi oleh Wakil Sekjen PB Forki (karate) Basiruddin, Sekjen PP PCI (kriket) Arsyad Ahmadin, Ketua IJBA (jetski) Fully Aswar, Ketua PP Perpani (panahan) Kelik Wirawan, dan Sekjen Pordasi (berkuda) Wijaya Mithuna Noeradi.

Pendaftaran sudah dibuka sejak Jumat (27/9/2019) kemarin hingga tanggal 6 Oktober 2019 mendatang.

"Saya dan Tim Penjaring akan bekerja secara fair, sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujar Erick yang menjadi Ketua Umum KOI pada 1 November 2015.

"Kami harapkan para bakal calon yang mendaftarkan diri adalah figur yang peduli olahraga dan mengerti tugas masing-masing dengan terbuka dan bertanggung jawab," tutur dia melanjutkan.

Untuk menjadi bakal calon, ada beberapa syarat administrasi yang harus dipenuhi. 

Misalnya mendapatkan dukungan tertulis dari 30 cabang olahraga anggota KOI untuk menjabat sebagai Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum.

Adapun untuk bakal calon anggota Komite Eksekutif hanya perlu mendapatkan dukungan 15 cabang olahraga, dan 10 cabang olahraga untuk BAKI dan Dewan Etik.

Bakal calon juga diwajibkan memiliki pengalaman dalam berorganisasi dan berkegiatan olahraga di tingkat nasional dan internasional.

Syarat lainnya yakni tidak pernah dijatuhi hukuman penjar denan keterangan dari pihak berwajib, serta kesediaannya memaparkan visi-misi dalam Sidang Kongres.

"Saya berharap mereka yang terpilih dapat memperkuat dan membesarkan olahraga di Indonesia," kata Erick.

Baca juga: Abduh Lestaluhu Tak Ingin Lewatkan Kesempatan Main di Timnas Indonesia

"Mereka yang terpilih punya tugas cukup berat, salah satunya memastikan Indonesia terpilih sebagai tuan rumah Olimpiade 2032, selain juga mempertahankan tradisi emas pada Olimpiade Tokyo 2020."

Sejauh ini, baru Raja Sapta Oktohari yang diketahui telah mendeklarasikan diri sebagai bakal calon Ketua Umum KOI periode 2019-2023.

Sementara itu, Erick sendiri saat ini menjabat sebagai anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC), serta FIBA Central Board.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com