Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petaka Anthoine Hubert dan Dua Tikungan Maut di Spa-Francorchamps

Kompas.com - 02/09/2019, 16:20 WIB
Firzie A. Idris,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber JUARA

KOMPAS.com - Dunia balap berduka setelah kehilangan salah satu pebalap muda terbaik, Anthoine Hubert (22 tahun), pada sesi Sprint Race Formula 2 di Grand Prix Belgia, Sabtu (31/8/2019).

Pembalap BWT Arden, Anthoine Hubert, mengalami kecelakaan maut di salah satu sektor Sirkuit Spa-Francorchamps, kombinasi tikungan Eau Rouge dan Raidilon.

Tragedi bermula kala Giuliano Alesi, anak mantan legenda Formula 1 asal Prancis Jean Alesi, kehilangan kendali mobilnya saat menanjak bukit untuk memasuki tikungan Raidillon.

Karakter sirkuit dan inklinasi lintasan yang mencapai 18 derajat membuat para pebalap tak punya waktu banyak untuk bereaksi.

Baca Juga: Hanya Butuh 42 Detik, Zhang Weili Jadi Juara UFC Pertama Asal China

Para pebalap berusaha menghindar, termasuk Anthoine Hubert yang mobilnya menabrak pembatas di sisi kanan lintasan sebelum mental kembali ke racing line di jalur keluar dari Raidillon.

Mobil Hubert lalu ditabrak dengan kecepatan penuh oleh Juan Manuel Correa (Sauber Junior).

Saking hebatnya tabrakan itu sehingga mobil Hubert terbelah dua dan para marshall langsung menghentikan balapan saat menyadari parahnya kecelakaan.

Anthoine Hubert dan Juan Manuel Correa dibawa ke Rumah Sakit CHU di Liege.

Hubert dinyatakan meninggal dunia pada pukul 18:35 waktu lokal karena luka-luka yang ia derita. Correa dinyatakan stabil, sedangkan Alesi dinyatakan fit oleh pusat medis di sirkuit.

Anthoine Hubert masuk daftar panjang korban di sirkuit ternama Belgia tersebut.

Menurut Autosport, Anthoine Hubert adalah pebalap ke-48 dari semua kelas balapan yang meninggal di Sirkuit Spa-Francorchamps.

Baca Juga: Ronda Rousey Ucapkan Selamat, Kebintangan Zhang Weili Meroket

Selain para pebalap, juga ada 4 marshall balapan yang meninggal di sirkuit tersebut.

Kejadian fatal terakhir di Spa-Francorchamps terjadi pada Juli 2013 saat Sebastien Clouzeau meninggal pada balapan F3 Classic. Insiden itu juga terjadi di arah keluar dari tikungan Raidillon.

Juara dunia Formula 1 2005 dan 2006, Fernando Alonso, pernah menjelaskan betapa menantang dan juga berbahayanya kombinasi tikungan Eau Rouge dan Raidillon tersebut.

Eau-Rouge, tikungan ikonik di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia.FORMULA 1 Eau-Rouge, tikungan ikonik di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia.

Tikungan di bawah bukit, Eau Rouge, mengambil namanya dari sungai kecil di bawah lintasan dengan air berwarna merah yang disebabkan oleh kandungan besi tinggi.

Halaman:


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com