Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blitar Bandung United Vs Sriwijaya FC, Alasan Kemenangan Laskar Wong Kito Buyar

Kompas.com - 05/08/2019, 22:03 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Kemenangan Sriwijaya FC buyar pada menit terakhir saat melawan Blitar Bandung United pada pekan ke-10 Liga 2 2019.

Tim berjulukan Laskar Wong Kito itu harus puas bermain imbang 2-2 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Senin (5/8/2019).

Padahal, kemenangan sudah ada di depan mata Sriwijaya FC. Pasalnya, mereka sempat unggul 2-0 melalui dua gol Ahmad Ihwan pada menit ke-34 dan ke-56.

Sayang, kelengahan pada menit akhir membuat kemenangan Sriwijaya FC buyar.

Baca juga: Blitar Bandung United Vs Sriwijaya FC, Tim Satelit Persib Masih Paceklik Kemenangan pada Liga 2

Blitar Bandung United berhasil menyamakan kedudukan pada pengujung laga melalui gol dari Rezam Baskoro pada menit ke-82 dan ke-93.

"Pertandingan sore ini berjalan bagus. Hanya saja kami kurang beruntung," ujar pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi, seusai laga.

"Ketika kami kemasukan pada menit ke-80, konsentrasi pemain mulai hilang. Disiplin dan kepercayaan diri juga hilang hingga akhirnya kami kebobolan lagi," sambung dia.

Kas Hartadi melanjutkan, timnya memang mengalami penurunan performa pada menit terakhir.

Hal tersebut disebabkan banyaknya pemain penting yang harus diganti karena cedera.

Diakui Kas Hartadi, situasi tersebut membuat keseimbangan timnya goyah. Sebab, ia terpaksa mengubah posisi pemain.

Baca juga: Blitar Bandung United Vs Sriwijaya FC, Misi Bangkit Tuan Rumah

Alhasil, disiplin taktik Sriwijaya FC goyah.

"Banyak pemain yang cedera, selain pergantian kami juga banyak mengubah posisi pemain ke yang bukan posisinya," tuturnya.

"Jadi dengan gol yang terjadi pada menit ke-80, disiplin dalam menerapkan taktik hilang," ucapnya.

Hasil imbang dengan Blitar Bandung United membuat Sriwijaya FC untuk sementara naik ke peringkat kedua dua klasemen sementara dengan koleksi 18 poin.

Sriwijaya FC unggul satu poin atas PSMS Medan sebagai pesaing terdekatnya.

Sementara itu, Bliltar Bandung United terancam masuk zona degradasi. Mereka menempati urutan ke-10 atas satu strip di atas zona merah karena baru mengumpulkan enam poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com