Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blitar Bandung United Vs Sriwijaya FC, Tim Satelit Persib Masih Paceklik Kemenangan pada Liga 2

Kompas.com - 05/08/2019, 21:30 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Blitar Bandung United belum bisa menghentikan paceklik kemenangan dalam kiprahnya pada Liga 2 2019.

Berhadapan dengan Sriwijaya FC pada pekan ke-10 Liga 2 2019 di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Senin (5/8/2019), Blitar Bandung United hanya mampu meraih satu poin.

Blitar Bandung United dan Sriwijaya FC harus puas mengakhiri pertandingan dengan hasil imbang 2-2.

Hasil tersebut membuat Blitar Bandung United memperpanjang puasa kemenangan dalam enam pertandingan.

Baca juga: Blitar Bandung United Vs Sriwijaya FC, Misi Bangkit Tuan Rumah

Sebelumnya, tim satelit Persib Bandung itu menelan tiga kekalahan beruntun saat melawat ke Sumatera menghadapi Babel United (1-2), PSMS Medan (1-3) dan Persiraja Banda Aceh (1-2).

Kemudian, dalam dua laga kandang sebelum bersua Sriwijaya FC, Blitar Bandung United ditahan imbang Cilegon United 1-1 dan kalah tiga gol tanpa balas dari Perserang Serang.

Pelatih Blitar Bandung United, Liestiadi, kecewa karena timnya gagal merealisasikan target menang atas Sriwijaya FC.

Liestiadi mengakui, timnya punya peluang untuk memenangkan pertandingan, meski lawan yang dihadapi bukan tim sembarangan.

"Secara permainan masih kurang memuaskan dan kami gagal capai target tiga poin," katanya seusai laga.

"Kami tahu Sriwijaya adalah lawan yang berat. Tetapi saya sebelumnya punya keyakinan kami bisa menang. Sayang kami gagal. Tetapi kalau anak-anak bekerja lebih keras, kami pasti bisa menang," sambung dia.

Baca juga: Blitar Bandung United Vs Sriwijaya FC, Tekad Laskar Wong Kito Amankan Posisi

Dalam pertandingan tersebut, Blitar Bandung United sebenarnya hampir menelan kekalahan.

Sriwijaya FC sempat unggul 2-0 lebih dulu melalui dua gol yang dibukukan Ahmad Ihwan pada menit ke-34 dan ke-56.

Beruntung, pada menit akhir Blitar Bandung United bisa menyamakan kedudukan melalui dua gol dari Rezam Baskoro pada menit ke-82 dan ke-93.

Liestiadi mengatakan, Blitar Bandung United bukannya terlambat panas. Hanya memang sempat kecolongan pada babak pertama dan awal babak kedua.

"Secara permainan tim kami bisa mengimbangi Sriwijaya FC. Tetapi kami kecolongan gol pertama dan kedua, itu sempat membuat mereka drop," ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com