Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susy Susanti Kabarkan Kondisi Indonesia Jelang Piala Sudirman 2019

Kompas.com - 17/05/2019, 11:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

 KOMPAS.com - Tim Indonesia yang akan berlaga di Piala Sudirman 2019 telah menjalani latihan teknik pertama seusai tiba di Nanning pada hari Rabu (15/5/2019).

Sesi latihan teknik berlangsung selama dua jam mulai pukul 16.00 sampai 18.00 waktu Nanning.

Susy Susanti mengungkapkan bahwa seluruh pemain ada dalam kondisi yang fit. Namun, cuaca panas di Nanning menjadi salah satu yang diwasapadai oleh tim.

"Semua atlet dalam kondisi fit. Meskipun tadi agak panas saat latihan, tapi penanganannya cepat supaya tidak dehidrasi," ujar Susy, dikutip Kompas.com dari Badmintonindonesia.org.

Peraih medali emas Olimpiade Barcelona 1992 tersebut juga mengimbau para atlet untuk selalu cepat tanggap jika merasa kondisi badan sudah tidak fit. Dengan demikian, mereka dapat ditangani dengan cepat oleh tim yang bertugas jika mengalami penurunan kondisi fisik. 

"Kami juga sudah mengingatkan kalau ada yang rasanya ada gejala mau sakit, cepat-cepat bilang, supaya cepat ditangin, jangan menunggu parah," ujar Susy.

Baca juga: Piala Sudirman 2019, Tania Ingin Tambah Pengalaman

Selain menjaga kondisi tubuh, Susy Susanti beserta tim juga menjaga suasana agar para atlet tidak merasa tegang dan fokus dalam menghadapi pertandingan pertama.

"Sampai sekarang semuanya berjalan lancar, para atlet semangat dan kompak, mudah-mudahan mereka lebih fokus dalam menghadapi pertandingan. Kami juga jaga suasana jangan sampai mereka tegang," ujar Susy.

Indonesia menjadi unggulan ketiga dan tergabung bersama Inggris dan Denmark di Grup 1B.

Tim Merah Putih dijadwalkan melakoni laga pertama di Piala Sudirman 2019 dengan melawan Inggris, Minggu (19/5/2019). Sebanyak lima nomor akan dipertandingkan pada laga penyisihan yang dimulai pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Piala Sudirman 2019, Ganda Campuran Siap Hadapi Inggris dan Denmark

Selanjutnya, Indonesia kembali bertanding melawan Denmark pada hari Rabu (22/5/2019). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com