Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bima Sakti Seleksi 41 Pemain Untuk Timnas U-16 Indonesia

Kompas.com - 11/05/2019, 17:30 WIB
Faishal Raihan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Sebanyak 41 pemain dipanggil untuk mengikuti seleksi Timnas U-16 Indonesia dalam persiapan menghadapi Piala AFF U-15 2019 yang akan berlangsung pada 27 Juli hingga 9 Agustus 2019 di Thailand.

Para pemain yang dipanggil sebagian berasal dari klub-klub di kompetisi Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2019.

Seleksi Timnas U-16 Indonesia akan berlangsung mulai tanggal 13 hingga 26 Mei 2019 mendatang bertempat di NYTC Sawangan, Depok, di bawah arahan pelatih Bima Sakti.

Baca juga: Sebelum Latih Timnas U-16, Bima Sakti Akan Latihan di Inggris

"Ya kami memanggil sebanyak 41 pemain untuk mengikuti seleksi Timnas U-16," ucap Bima Sakti dikutip dari situs web resmi PSSI. 

"Kami akan melakoni latihan hingga 26 Mei mendatang dan nanti berlanjut pada bulan Juni setelah libur Idul Fitri. Selain latihan tentu akan ada program uji coba untuk mereka,” ucapnya.

Dalam seleksi kali ini, Bima menggunakan sistem promosi dan degradasi. Ia juga sudah menyusun program latihan khusus mengingat seleksi akan dilangsungkan selama bulan Ramadan.

"Kami juga memakai sistem promosi dan degradasi. Jadi pemain yang kami panggil selama seleksi ini akan ada pengurangan dan bisa saja ada penambahan pemain dari daftar yang sudah ada,” lanjut Bima.

“Selama bulan Ramadhan, program latihan sudah kami susun, latihan sebagian besar dilakukan sore hari menjelang buka puasa,” tutup Bima.

Baca juga: Bisa Ada Pembagian Wilayah untuk Timnas U-16 dan U-19...

Indonesia tergabung di Grup A bersama Myanmar, Vietnam, Timor Leste, Singapura, dan Filipina pada ajang Piala AFF U-15 2019 yang akan berlangsung di Thailand.

Selain Piala AFF U-15, Timnas U-16 Indonesia juga bakal tampil di Kualifikasi Piala AFC U-16 2020 di bulan September.

Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah pada ajang ini. Mereka tergabung di grup G bersama China, Brunei Darussalam, Filipina, dan Kepulauan Mariana.

Daftar nama 41 pemain seleksi Tim Nasional U-16 Indonesia 

1. I Made Putra, Bali United
2. Marcell Januar, Bali United
3. Kadek Arel, Bali United
4. Muhammad Asyurah, PSM 
5. Iqbal Fatir, PSM
6. M Adrian, PSM
7. Eelang Abila, Bhayangkara FC
8. Muhammad Khakim, Bhayangkara FC
9. Rivaldo Aimar, Bhayangkara FC
10. Figo Firmansyah, Bhayangkara FC
11. Andhika Dwi, PS Tira
12. Resa Aditya, PS Tira
13. Saptian Dwi, PS Tira
14. Muhammad Zaki, Persebaya
15. Marselino Ferdian, Persebaya
16. Wahyu Agung, Persebaya
17. Ruy Arianto, Persebaya
18. Muhammad Fajar, Persija
19. Fiore Rafli, Persija
20. Tangguh Chesta, Persija
21. Fadhil Muhammad, Persela
22. Sadan Farchani, Persela
23. Mohammad Faizal, Persela
24. Mochammad Aditya, Borneo FC
25. Nindya Nur, PSS 
26. Valentino Amaral, PSIS
27. Dimas Juliono, Persib
28. Ariel Gunawan, Persib
29. Micko Dharma, Semen Padang
30. Mohammad Hafizh, Semen Padang
31. Al Muqmin, Kalteng Putra
32. Alexandro Felix, Barito Putera
33. Mikael Alfredo, Persipura
34. Richardo Kaka, Persipura
35. Zanadin Fariz, Perseru
36. Nevin Geraldo, Perseru
37. Febrian Tri, Madura United
38. Tristan Alif, ASIOP
39. Juniardi Putragaradesky, Rampogoe Aceh 
40. Jordy Mario, Akademi Tiga Naga
41. Muhammad Risman, Akademi Pelangi Mandau

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com