Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Indonesia Punya Fasilitas seperti Tempat Latihan Garuda Select?

Kompas.com - 05/05/2019, 17:00 WIB
Aloysius Gonsaga AE,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Laporan langsung wartawan Kompas.com, Aloysius Gonsaga Angi Ebo, dari Inggris.

 

BIRMINGHAM, Kompas.com - Skuad Garuda Select menjalani latihan di Aston Recreation Centre, Bimingham, Inggris, Minggu (5/5/2019). Ini jadi persiapan akhir menghadapi Leicester City U-17, Senin (6/5/2019).

Lapangan ini menjadi tempat utama latihan tim selama berada di Inggris. Bukan tanpa alasan kawasan tersebut dipilih sebagai arena berlatih David Maulana dkk.

Dari pantauan Kompas.com, ada enam lapangan di kawasan tersebut, termasuk satu lapangan sintetis. Semua lapangan dalam kondisi sangat bagus dan hijau.

Hal ini tentu saja sangat kontras dibandingkan dengan apa yang ada di Indonesia. Bagaimana tidak, hampir seluruh klub di Tanah Air tak memiliki fasilitas memadai, bahkan jika dibandingkan dengan lapangan milik universitas di Inggris, contohnya lapangan di Aston University.

Fakta yang tersaji membuat Fakhri Husaini kagum. Pelatih Timnas U-18 Indonesia ini punya impian suatu saat nanti ada fasilitas serupa di Tanah Air.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Laga Garuda Select di Inggris

"Luar biasa. Sebuah universitas punya fasilitas yang memadai, apalagi klub," ujar Fakhri, yang didaulat menangani Garuda Select untuk laga melawan Leicester.

Suasana ruang ganti pemain di Aston Recreation Centre, Bimingham, Inggris, Minggu (5/5/2019), tempat skuad Garuda Select berlatih.Kompas.com/Aloysius Gonsaga AE Suasana ruang ganti pemain di Aston Recreation Centre, Bimingham, Inggris, Minggu (5/5/2019), tempat skuad Garuda Select berlatih.

Memang, Aston Recreation Centre sudah memiliki fasilitas memadai untuk menjadi tempat latihan. Selain memiliki enam lapangan yang representatif, ruang ganti pemain pun terbilang nyaman meski kecil, serta toilet dan tempat basuh.

Baca juga: Cara Kapten Garuda Select David Maulana Atasi Konflik Rekan Setim

Garuda Select akan menghadapi Leicester City U-16 pada Senin (6/5/2019) dan Chelsea U-16 pada Sabtu (11/5/2019). Laga tersebut bisa disaksikan secara langsung via www.supersoccer.tv.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com