Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marcus/Kevin Jaga Fokus dan Tidak Terbebani Status Unggulan

Kompas.com - 25/04/2019, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com -  Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang baru saja memastikan langkah ke perempat final Kejuaraan Asia 2019 mengakui bahwa perta persaingan ganda putra dunia semakin kuat.

Pasangan ganda putra yang selalu naik podium pada turnamen elit dua tahun belakang ini, memang belum berhasil meraih gelar juara di tiga turnamen terakhir, yakni All England, Malaysia Open, dan Singapore Open.

Selain menyadari bahwa persaingan ganda putra semakin ketat, Marcus/Kevin mengaku bahwa mereka tidak terbebani dengan status unggulan dan memilih untuk fokus serta menikmati setiap pertandingan.

"Memang tiap tanding maunya sih menang terus, tapi lawannya bagus-bagus. Persaingan sekarang ramai, tapi kami tidak ada beban. Walaupun diunggulkan, tapi kami tidak terbebani, ya dinikmati saja," ujar Marcus seperti dilansir Kompas.com dari Badmintonindonesia.org.

Sama seperti Marcus, Kevin juga mengatakan bahwa dirinya selalu mengeluarkan kemampuan terbaiknya di setiap turnamen yang diikuti.

Baca juga: Belum Ada Kepastian Terkait Comeback Lee Chong Wei

"Kalau tanding kan enggak mungkin menang terus juga, yang penting kami fokus di tiap pertandingan," jawab Kevin.

Pasangan peringkat pertama dunia tersebut memilih untuk lebih fokus kepada tujuan yang ingin mereka raih. Mereka juga akan memberikan yang terbaik saat menjalani kualifikasi menuju Olimpiade Tokyo 2020 dimulai.

"Kami fokus ke goals-goals kami, dan goals kami tahun depan. Kalau ditanya mau menang, pasti mau menang, tapi kami mau kasih yang terbaik mulai perhitungan Olimpiade," ujar Kevin.

Baca juga: Kejuaraan Asia 2019, Wahyu/Ade Disingkirkan Unggulan Kelima Asal China

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melaju ke babak perempat final setelah mengalahkan Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok (Hong Kong) 21-18, 21-18.

Pada babak perempat final, The Minions akan berhadapan dengan unggulan keenam Han Chengkai/Zhou Haodong (China).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com