Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misi Terjal Persegres Bertahan di Liga 2

Kompas.com - 09/10/2018, 21:14 WIB
Hamzah Arfah,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com – Persegres Gresik akan melakoni salah satu laga penentu nasib di Liga 2 dengan menjamu PSBS Biak, Rabu (10/10/2018).

Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Joko Samudro ini krusial untuk mengamankan posisi Persegres di Liga 2.

Saat ini, Persegres yang masih menghuni zona merah dan hanya terpaut tiga angka dari PSBS yang menghuni peringkat kedelapan serta Persiba Balikpapan di urutan kesembilan.

“Pertandingan sulit buat tim, partai hidup-mati. Secara teknik siap, namun kami harus memenangi laga dengan gol yang banyak. Terus terang sangat sulit buat kami,” ujar pelatih Persegres, Sanusi Rahman, dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Selasa (9/10/2018).

Meski terasa sulit, Sanusi menegaskan ia dan seluruh pemain Persegres enggan menyerah sebelum pertandingan dilaksanakan. Mereka bakal berusaha untuk tetap bisa memenangi pertandingan.

Baca juga: Liga 2, Pelatih Persiba Kecewa Kalah di Kandang Persegres

“Semoga anak-anak bisa maksimal dan menunjukkan kemampuan terbaik, supaya yang kami harapkan bisa terlaksana. Segala cara akan kami lakukan, termasuk finishing, dan kerjasama tim bagaimana mengantisipasi mereka,” ucap dia.

Sementara itu, PSBS tidak menghadiri sesi jumpa pers sebelum pertandingan lantaran rombongan tim dijadwalkan mendarat di Surabaya sekitar pukul 16.00 WIB. Meski demikian, kubu Persegres tidak merasa diuntungkan.

Baca juga: Liga 2, Semen Padang Kunci Tiket Babak Delapan Besar

“Secara waktu memang kami diuntungkan. Tapi saya yakin, mereka pasti akan mengeluarkan cara untuk tidak kebobolan banyak gol,” kata Sanusi.

“Kami akan berusaha dengan segala cara. Bukan dengan cara tidak sportif, namun tetap fair play karena dalam sepakbola semua masih bisa terjadi,” tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com