Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Latihan Brutal Maurizio Sarri untuk Chelsea

Kompas.com - 11/08/2018, 05:45 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

LONDON, KOMPAS.com - Gelandang Chelsea, Ruben Loftus-Cheek, mengungkapkan bahwa pelatih Maurizio Sarri menerapkan kurikulum yang membuat pemain melakukan latihan dengan brutal.

Hal itu dilakukan agar pemain dengan cepat memahami taktik dan filosofi permainan baru Maurizio Sarri.

"Filosofi baru sang pelatih membuat kami benar-benar bekerja keras di atas lapangan. Dengan dua sesi latihan kami harus paham sekaligus menyempurnakan taktik," ucap Loftus-Cheek dikutip BolaSport.com dari Football London.

Baca Juga: Gareth Bale Akui Sulit Adaptasi dengan Pelatih Baru Real Madrid

"Latihan itu tentang bagaimana kami melakukan pressing serta bagaimana keinginan kami untuk bermain. Itu sangat menarik dan saya tak sabar untuk terus meningkatkan kemampuan," ucapnya menambahkan.

Sarri langsung memperlihatkan perbedaan yang nyata setelah resmi menakhodai Chelsea.

Chelsea, yang musim lalu menggunakan formasi 3-4-3, menjadi obyek perombakan Sarri dengan menginjeksi gaya permainan menyerang melalui skema 4-3-3.

Nyatanya, implementasi itu sangat bertolak belakang dengan yang diterapkan pelatih Antonio Conte pada musim lalu.

Baca Juga: 4 Hal yang Akan Dilakukan Jose Mourinho Jelang Laga Kontra Leicester City

Apabila Conte mengandalkan kecepatan duo wingback Marcos Alonso dan Victor Moses, kini Sarri dipercaya akan mengandalkan Jorginho guna membangun serangan dari lini tengah.

Imbasnya, para pemain The Blues harus bekerja keras dan dituntut untuk memahami taktik Sarri dengan instan, saat berada di tempat latihan.

Chelsea akan menjalani pekan perdana Liga Inggris kala bertandang ke markas Huddersfield Town FC di The John Smith's Stadium, Sabtu (11/8/2018) pukul 21.00 WIB. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com