Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gattuso Anggap Sejarah AC Milan Masih Memikat Banyak Pemain

Kompas.com - 05/08/2018, 07:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, berpendapat bahwa timnya masih belum kehilangan daya pikat untuk menggaet pemain papan atas Eropa.

Sejarah gemilang AC Milan disebut Gattuso sebagai alasan banyak pemain tidak menolak tawaran bergabung Rossoneri.

"Ketika berbicara dengan pemain, saya menemukan bahwa sejarah AC Milan membuat sulit bagi mereka untuk menolak Milan," kata Gattuso seperti dikutip BolaSport.com dari AS.

"Mereka semua ingin datang ke sini, tidak ada yang mengatakan tidak," ucap pelatih berjuluk Rino ini menyimpulkan.

Baca juga: Pemain AC Milan Beberkan Alasan Leonardo Bonucci Kembali ke Juventus

Sebagai contoh, Gattuso menggambarkannya dengan keberhasilan AC Milan menggaet Mattia Caldara dan Gonzalo Higuain dari Juventus.

Menurut Gattuso, Caldara dan Higuain telah membuktikan bahwa AC Milan tetaplah tim besar di Italia.

"Mattia adalah pemain yang sangat penting, sedangkan Higuain kita semua tahu," ucap Gattuso.

"Saya telah banyak berbicara dengan Higuain dan saya percaya fakta bahwa dia datang ke sini adalah untuk alasan kebanggaan," ujar Gattuso menambahkan.

Baca juga: Real Madrid Siap Beri Luka Modric Gaji Tinggi Agar Tak Gabung Inter Milan

Dalam satu dekade terakhir, AC Milan mengalami penurunan prestasi yang sangat drastis. Tim merah hitam ini hanya mampu meraih dua gelar, yakni Liga Italia pada tahun 2011 dan Piala Super Italia pad tahun lalu.

Tidak hanya itu, AC Milan juga tidak pernah berada di posisi empat besar Liga Italia sejak musim 2013-2014.

Di musim lalu, AC Milan harus puas finis di urutan keenam. Fakta ini membuat AC Milan hanya bisa ikut di kasta kedua kompetisi antarklub Eropa, Liga Europa. (Putra Rusdi Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com