Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Liverpool Pecahkan Rekor Transfer Kiper

Kompas.com - 20/07/2018, 04:29 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

LIVERPOOL, KOMPAS.comLiverpool resmi memecahkan rekor transfer pembelian kiper setelah mendatangkan Alisson Becker dari AS Roma.

Alisson Becker resmi bergabung dengan Liverpool pada Kamis (19/7/2018) malam atau Jumat dini hari WIB.

"Selamat datang di Liverpool, Alisson Becker," demikian bunyi kicauan akun Twitter Liverpool.

Baca juga: Transfer Alisson Becker ke Liverpool Belum Rampung, AS Roma Sudah Ucapkan Salam Perpisahan

Konfirmasi dari pihak AS Roma malah lebih cepat. Klub asal ibu kota Italia itu mengucapkan terima kasih atas pengabdian Alisson selama dua musim.

"Terima kasih Alisson Becker. Semoga sukses dalam petualangan barumu," demikian bunyi kicauan di akun Twitter resmi AS Roma.

Tidak disebutkan jumlah nilai transfer Alisson di situs resmi Liverpool maupun AS Roma. Namun, sejumlah media menyebut kiper Brasil itu dijual seharga 66,8 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,225 triliun.

Dengan nilai tersebut, Alisson memecahkan rekor transfer kiper di Premier League—kasta teratas Liga Inggris—yang tahun lalu dipegang Ederson Moraes.

Baca juga: Ada Campur Tangan Firmino di Balik Transfer 2 Pemain ke Liverpool

Ederson dibeli Manchester City dari Benfica seharga 35 juta poundsterling. Adapun Alisson dijual dengan harga dua kali lipatnya.

Dengan harga setara 70 juta euro (sebagian media menyebutkan 75 juta euro), Alisson Becker akan menjadi kiper termahal di dunia.

Kiper kelahiran 2 Oktober 1992 itu mengalahkan rekor pembelian Gianluigi Buffon oleh Juventus seharga 53 juta euro pada 2001.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com