Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klopp Semringah atas Permainan Matang Liverpool

Kompas.com - 31/01/2018, 08:46 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Liverpool FC sukses meraih kemenangan 3-0 saat bertandang ke markas Huddersfield Town, Stadion John Smith's, pada Selasa (30/1/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Liverpool berhasil meraih tiga angka berkat gol-gol sumbangan dari Emre Can (menit ke-26), Roberto Firmino (45+1'), dan penalti Mohamed Salah (78').

Meski bukan kali pertama bagi Liverpool berhasil meraih kemenangan besar, hasil ini adalah salah satu favorit bagi Manajer Juergen Klopp, selama menangani Liverpool.

Klopp menilai bahwa kemenangan Liverpool atas Huddersfield diraih berkat kematangan dalam bermain, bukan disebabkan oleh besarnya daya ledak lini serang The Reds.

Baca juga: Marcus McGuane, Wonderkid Arsenal yang Kini Resmi Gabung ke Barcelona

"Kemenangan ini persis seperti apa yang kami butuhkan pada saat ini, bukan diraih berkat kinerja luar biasa, tetapi permainan yang matang," ucap Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Kami bisa bermain lebih baik lagi, tetapi kami sukses mencetak gol pertama dan mampu membuat Huddersfield kesulitan melakukan serangan balik. Sebuah performa yang matang dan sesuai dengan apa yang kami butuhkan," ujarnya.

Kemenangan ini juga menjadi modal bagus bagi Liverpool untuk menghadapi Tottenham Hotspur di Stadion Anfield pada pekan ke-26 Liga Inggris, Minggu (4/2/2018).

Terlebih sebelum laga kontra Huddersfield, Liverpool kalah dua kali berturut-turut dari Swansea City (0-1, di ajang Liga Inggris) dan West Bromwich Albion (2-3, Piala FA).

Baca Juga: Borussia Dortmund Resmi Boyong Bintang Timnas U-17 Spanyol dari FC Barcelona

"Kembali ke jalur kemenangan adalah hal yang paling penting dan kami sadar harus selalu memenangi pertandingan. Sekarang kami memiliki beberapa hari untuk mempersiapkan diri menghadapi laga sulit melawan Tottenham," kata Klopp.

"Malam ini kami telah tampil lebih baik dan lini tengah bagus dalam menekan lawan untuk merebut bola dan membantu lini pertahanan. Kami tampil hampir sempurna, bukan dalam hal performa, tetapi hasilnya," tuturnya.

Kemenangan dari laga kontra Huddersfield membuat posisi mereka di empat besar semakin kokoh dan mengoleksi 50 poin atau sama dengan Chelsea yang berada di posisi ketiga dan hanya kalah minus satu dalam hal produktivitas gol. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com