Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih Hasil Imbang, Pelatih Arema FC Kecewa dan Salahkan Pemain

Kompas.com - 21/01/2018, 05:32 WIB
Andi Hartik

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, kecewa dengan hasil imbang 2-2 melawan Persela Lamongan. Dia menilai ada kesalahan pemain ketika timnya gagal mempertahankan keunggulan dua gol. 

Arema FC bermain imbang melawan Persela Lamongan dalam bapak penyisihan Grup E Piala Presiden 2018 di Stadion Gajayana, Sabtu (20/1/2018). Tim berjulukan Singo Edan itu sempat memimpin pertandingan melalui gol cepat Thiago Furtuso pada menit ke-2 dan gol Dendi Santoso pada menit ke-12.

Namun, pada akhir laga, Persela mampu mengatasi ketertinggalan. Alessandro Padovani Celin mecetak gol pertama untuk Laskar Joko Tingkir pada menit ke-80. Pada pengujung laga, Mochammad Zaenuri yang baru masuk beberapa saat, membuat gol bunuh diri sehingga skor akhir menjadi imbang, 2 - 2.

"Kami kecewa dengan hasil ini," kata Joko Susilo saat sesi konferensi pers seusai laga.

Pelatih yang biasa dipanggil Gethuk itu menyalahkan para pemain yang tidak mengindahkan instruksi. Menurut dia, Dendi Santoso dkk bermain di luar kendalinya.

"Saya harus menyalahkan pemain. Kenapa dengan situasi unggul itu, (para pemain) tidak bisa mengontrol pertandingan. Mereka terlalu percaya diri," ucap Joko dengan nada geram.

Gethuk mengaku sudah memperingatkan pemainnya untuk bisa mempertahankan kedudukan. Ia meminta pemainnya tidak terlalu ke depan karena lapangan sedang becek akibat hujan. Rupanya, instruksi pelatih itu tidak terlaksana di lapangan.

"(Saya) Sudah teriak-teriak. Babak kedua pada jeda saya sudah bicara. Ini lapangan berat, tidak bisa kamu seenaknya maju. Saya kecewa karena sistem tidak dijalankan dengan baik oleh pemain," ucapnya.

Arema dan Persela saat ini berada di posisi kedua dan ketiga klasemen. Mereka tertinggal dua angka dari Bhayangkara FC yang menang 1-0 atas PSIS Semarang. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com