Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terungkap, Djanur Akan Jadi Penasehat Malang United

Kompas.com - 18/08/2017, 16:04 WIB

KOMPAS.com - Kabar merapatnya mantan pelatih Persib Bandung, Djajang Nurdjaman, ke Malang United akhirnya terjawab. Pria yang akrab disapa Djanur itu akan menjadi bagian dari klub Liga 3 tersebut tetapi bukan sebagai pelatih kepala.

Agen Djanur, Muly Munial, yang memberikan konfirmasi. Seperti dikutip BolaSport.com dari SuryaMalang.com, Muly mengatakan bahwa Djanur diberi kepercayaan sebagai penasehat tim.

"Bukan sebagai pelatih tetapi penasehat klub," ucap Muly.

Pernyataan Muly ini membenarkan rumor yang beredar pada Rabu (16/8), bahwa Djanur merapat ke Malang United. Presiden Malang United, Djoko Purwoko, mengutarakan alasan pihaknya mendatangkan Djanur yang sukses mengantarkan Persib juara Indonesia Super League 2014.

Baca Juga: Djadjang Nurdjaman Merapat ke Malang United

"Coach Djanur merupakan pelatih yang sudah berlisensi A AFC. Dia juga menunjukkan karakternya sebagai pelatih yang pernah membawa Persib juara," kata Djoko saat dihubungi SuperBall.id dan BolaSport.com kala itu.

Dia pun menambahkan bahwa Djanur tidak akan langsung memegang kendali sebagai pelatih. Menurut rencana, Djanur lebih dulu menjabat sebagai penasehat tim sebelum diangkat menjadi pelatih pada musim depan.

Baca Juga: Djadjang Merasa Enak Jadi "Penganggur"

"Insya Allah musim depan Malang United pelatihnya Djanur. Kalau gak Djanur ya pelatih asing. Tetapi, untuk saat ini, Djanur akan datang ke Malang United. Kami mendatangkan Djanur karena ingin membawa Malang United lebih baik daripada sebelumnya," ucap Djoko.

Kabar ini juga sekaligus mematahkan sanggahan Djanur ketika dikonfirmasi soal dia bakal bergabung dengan Malang United. Pria yang kini berstatus tanpa klub ini mengatakan bahwa dia hanya diundang untuk menyaksikan satu pertandingan Malang United, di samping berwisata.

"Saya ke sana hanya dalam rangka jalan-jalan, sembari nanti menonton pertandingan mereka," ujar Djanur.

Rencananya, Djanur secara resmi ditunjuk sebagai penasehat klub pada Sabtu (19/8). Sejauh ini, pihak Malang United sudah menyepakati masalah harga untuk mendatangkan pria asal Majalengka itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com