Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zidane Bicara soal Kartu Merah Ronaldo dan Performa Real Madrid

Kompas.com - 14/08/2017, 08:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengungkapkan bahwa kartu merah yang diterima Cristiano Ronaldo saat melawan Barcelona di ajang Piala Super Spanyol, Minggu (14/8/2017), memiliki dampak yang cukup besar terhadap Real Madrid.

Real Madrid memetik kemenangan 3-1 pada duel el clasico yang digelar di Camp Nou tersebut.

Cristiano Ronaldo mencetak gol kedua El Real pada menit ke-80.

Dua menit setelah menciptakan gol, Ronaldo diusir wasit karena mendapatkan kartu kuning kedua akibat dinilai melakukan diving.

Sebelumnya, bintang Portugal itu diganjar kartu kuning pertama akibat selebrasi gol dengan melepas kostum.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Kartu Merah, Real Madrid Tetap Kalahkan Barcelona

Terkait hal itu, Zidane mengungkapkan bahwa dia tidak ingin membahas keputusan wasit di pertandingan.

Namun, Zidane menganggap bahwa kartu merah yang diterima Ronaldo memiliki dampak cukup besar untuk Real Madrid.

"Dengan 10 pemain, kami masih ingin memenangi pertandingan dan akan mencoba mendapatkannya kembali di leg kedua," ujar Zidane dilansir BolaSport.com dari Football Espana.

Zidane mengatakan, semua pemainnya bekerja dengan baik dan mematuhi semua instruksi. Hal itu membuat pelatih asal Perancis tersebut senang.

Mantan playmaker Real Madrid ini juga memuji penampilan Marco Asensio yang mencetak gol ketiga Real Madrid.

Zidane tidak terkejut dengan penampilan fenomenal Asensio, yang menurut dia mampu membuat keputusan cepat dan membuat perbedaan.

Meski memuji Asensio, Zidane tetap mengingatkan bahwa yang terpenting adalah tim.

"Kami senang dengan hasil ini, tetapi perjuangan belum usai. Kami masih harus bermain di leg kedua," katanya.

"Terserah jika ingin menikmati kemenangan hari ini, tetapi besok kami tetap harus fokus," ujar Zidane.

Pertemuan kedua Piala Super Spanyol 2017 akan berlangsung di kandang Real Madrid, Santiago Bernabeu, pada Rabu (16/8/2017). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com