Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suarez Ingin Menjadi Penerus Iniesta

Kompas.com - 07/07/2016, 06:32 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - FC Barcelona resmi "memulangkan" Denis Suarez ke Stadion Camp Nou. Eks gelandang Villarreal itu pun berharap bisa mengikuti jejak Andres Iniesta dan Xavi Hernandez. 

Nama Denis Suarez menyita perhatian di bursa transfer ketika FC Barcelona memastikan membelinya dari Villarreal. 

Kabarnya, pada Senin, 4 Juli 2016, Barcelona mengeluarkan uang sebesar 3,5 juta euro untuk mengikat Suarez selama empat tahun.

Dalam presentasi di Camp Nou, Rabu (6/7/2016), Denis Suarez (22 tahun) tak menutupi kekagumannya terhadap Andres Iniesta. Ia ingin mengikuti jejak gelandang elegan Barcelona itu.

Di lapangan, area bermain Denis Suarez sama dengan Iniesta. Itulah sebabnya Suarez mengatakan ingin menjadi penerus Iniesta di klub dan tim nasional Spanyol.

"Sejak kecil, saya selalu mencermati Iniesta bermain. Dia adalah contoh bagi anak muda," kata Denis Suarez, seperti diberitakan Sport.

Menurut dia, kehebatan Iniesta tak hanya di lapangan, juga sebagai pribadi sehari-hari. Ia akan belajar dari gelandang terbaik di posisinya.

"Saya datang ke sini untuk belajar bagaimana Iniesta bermain dalam posisi atau mendekati perannya bagi tim. Semoga suatu saat nanti saya bisa membuktikan diri sebaik Iniesta," ucap Denis Suarez.

Tak hanya Iniesta, Denis Suarez juga menyebut nama Xavi Hernandez di dalam acara perkenalannya sebagai pemain Barcelona itu.

"Xavi adalah idola. Saya sangat senang bila mendapatkan jersey bernomor 6 karena Dani Alves sudah meninggalkan Barcelona," ujar Suarez.

Denis Suarez mengaku akan sangat bangga mengenakan jersey nomor 6 tersebut, walau diakui hal itu bukan prioritas utama.

Dibesarkan oleh klub Celta Vigo, Denis Suarez pernah berkelana ke Inggris bersama Manchester City. Ia bergabung dengan Man City pada 23 Mei 2011, dan menolak pinangan Barcelona, Chelsea, dan Manchester United.

Namun, di Man City ia hanya bermain untuk tim pelapis dan tak pernah muncul di panggung Premier League. Pada 2012, gelar Pemain Muda Terbaik diberikan oleh fans Man City kepada pria kelahiran 6 Januari 1994 itu.

Pada 22 Agustus, Denis Suarez bergabung dengan Barcelona untuk kontrak  empat tahun. Selama musim 2013-2014, ia bermain untuk Barcelona B di Segunda Division.

Juli 2014, Barcelona melepas Suarez ke Sevilla dengan status pinjaman selama dua musim. Hal itu merupakan bagian dari transfer Ivan Rakitic ke Barcelona.

Pada 29 Agustus 2015, Denis Suarez dijual ke Villarreal untuk empat tahun. Akan tetapi, di dalam perjanjian jual-beli itu Barcelona mencantumkan klausul dapat membeli kembali Denis Suarez walau kontrak belum selesai. (Weshley Hutagalung) 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com