Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Bikin Sejarah Empat Kali Beruntun Juara Bundesliga

Kompas.com - 07/05/2016, 23:01 WIB

INGOLSTADT, KOMPAS.com - Bayern Muenchen membuat sejarah sebagai tim pertama yang bisa memenangi gelar Bundesliga empat kali berturut-turut. Kemenangan 2-1 atas Ingolstadt di Stadion Audi-Sportpark, Sabtu (7/5/2016), membuat FC Hollywood menyegel titel itu.

Sementara itu pada pertandingan lain, Borussia Dortmund yang merupakan rival terdekat Bayern, justru kalah 0-1 dari Eintracht Frankfurt. Hasil ini menjadi antiklimaks usaha Dortmund untuk terus menempel Bayern dalam perburuan gelar Bundesliga musim 2015-2016.

Bayern meraih kemenangan berkat eksekusi penalti pada menit ke-15 dan sepakan mendatar (32') dari striker andalan mereka, Robert Lewandowski. Sedangkan Ingolstadt hanya mampu membalas satu melalui eksekusi tendangan 12 pas Moritz Hartmann pada menit ke-42.

Kemenangan ini membuat Bayern mengumpulkan 85 poin dari 33 pertandingan. Raihan tersebut mustahil bisa dikejar oleh Dortmund yang hanya mengumpulkan 77 angka akibat mengalami kekalahan dari Frankfurt pada pekan yang sama.

Frankfurt berhasil menaklukan Dortmund di Commerzbank-Arena berkat gol tunggal Stefan Aigner pada menit ke-14.

Keberhasilan Bayern meraih gelar Bundesliga pada musim 2015-2016 ini membuat mereka semakin mempertajam rekor sebagai klub peraih trofi terbanyak di Jerman. Die Rotten kini telah mengumpulkan 26 gelar di sepanjang sejarah liga.

Selain itu, Bayern juga berhasil memperbaiki rekor dengan mampu meraih gelar keempat secara berturut-turut. Sebelumnya, mereka hanya mampu menjadi juara sebanyak tiga kali secara berurutan pada musim 1971–1972 hingga 1973–1974, 1984–1985 hingga 1986–1987, dan 1998–1999 hingga 2000–2001.

Kini, Bayern masih memiliki satu ambisi lagi yang tersisa di musim ini, yaitu menjuarai DFB Pokal menghadapi Dortmund pada Sabtu (21/5/2016) di Olympiastadion, Berlin. Ini juga bisa menjadi persembahan terakhir Pep Guardiola sebelum pindah ke Manchester City akhir musim nanti. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com