Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fiorentina Kalahkan Inter Milan via Gol "Injury Time"

Kompas.com - 15/02/2016, 04:55 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

FIRENZE, KOMPAS.com - Inter Milan mengalami kekalahan 1-2 saat bertandang ke markas Fiorentina, dalam laga lanjutan Serie A di Stadion Artemio Franchi, Minggu (14/2/2016). Kekalahan Inter Milan itu cukup dramatis karena gol kemenangan Fiorentina terjadi pada pengujung laga. 

Dua gol Fiorentina dibukukan oleh Borja Valero (60') dan Khouma Babacar (90'). Adapun gol Inter dicetak oleh Marcelo Brozovic pada menit ke-26.

Berdasarkan statistik, Fiorentina mampu menguasai laga hingga 60 persen berbanding 40 persen milik Inter.

Adapun dari segi jumlah tembakan, Fiorentina tercatat melepaskan lima tembakan tepat sasaran dari delapan usaha, sedangkan Inter satu dari tiga usaha.

Kala pertandingan dimulai, tuan rumah langsung berupaya melancarkan serangan. Hal itu dapat dilihat dari dominasi pasukan Paulo Sousa dalam penguasaan bola.

Meskipun demikian, Inter rupanya sanggup membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-26, melalui gol Brozovic. Berawal dari umpan Rodrigo Palacio, bola langsung ditendang Brozovic ke pojok kanan gawang Ciprian Tatarusanu.

Selepas gol tersebut, Fiorentina mencoba untuk kembali mengendalikan laga. Melalui serangan balik, mereka terus menggempur La Beneamata, julukan Inter.

Akan tetapi, Inter mampu menampilkan pertahanan solid, sehingga upaya para pemain Fiorentina menembus area tim tamu selalu menemui kebuntuan.

Alhasil, kedudukan 1-0 untuk Inter bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Fiorentina tampak meningkatkan intensitas permainan. Hal itu dilakukan agar dapat menyamakan kedudukan.

Kerja keras itu ternyata membuahkan hasil. Setelah beberapa kali memberikan tekanan terhadap pertahanan Inter, Fiorentina akhirnya mampu mencetak gol melalui sundulan Borja Valero, pada menit ke-60.

Valero sukses membobol gawang Samir Handanovic setelah mendapatkan umpan dari Josip Ilicic. Kedudukan pun menjadi sama kuat 1-1.

Saat memasuki menit ke-82, Inter kehilangan Alex Telles karena menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Filippo Bernardeschi.

Fiorentina pun memanfaatkan keunggulan tersebut. Mereka terus melancarkan serangan bertubi-tubi hingga akhirnya melahirkan gol yang dicetak oleh Babacar pada masa injury time.

Bola muntah hasil sepakan Zarate yang ditepis Handanovic, sukses dimanfaatkan oleh Babacar dengan tandukannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com