Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Wajar PSG Bisa Pecahkan Rekor di Liga Perancis"

Kompas.com - 04/02/2016, 13:44 WIB


PARIS, KOMPAS.com
- Rekor baru dicatatkan Paris Saint-Germain di Liga Perancis. PSG membukukan catatan tak pernah kalah dalam 33 pertandingan secara beruntun di Ligue 1.

Pada pertandingan pekan ke-24, PSG menang 3-1 atas Lorient di Parc des Princes, Rabu (3/2/2016) atau Kamis dini hari WIB.

Lorient sempat memberikan perlawanan pada babak pertama. Gol Raphael Guerreiro memaksa babak pertama berakhir dengan skor 1-1 setelah PSG sempat unggul melalui Edinson Cavani pada menit ke-6.

Inilah kegagalan pertama PSG unggul atas lawannya dalam 45 menit pertama sejak menghadapi Montpellier pada Desember 2015.

Namun, pada babak kedua, PSG yang mendominasi permainan bisa menambah 2 gol melalui Zlatan Ibrahimovic (55') dan Lavyin Kurzawa (69').

Dengan kemenangan ini, PSG sudah 33 laga tak pernah tersentuh kekalahan di Ligue 1. Les Parisiens memecahkan catatan 32 pernah kalah Nantes pada 1994-1995.

"Melihat kualitas dan pemain yang dimiliki, level PSG berada di atas kontestan lain di Perancis," ucap Patrice Loko, mantan striker Nantes, kepada L'Equipe.

"Memecahkan rekor bagi mereka menjadi hal wajar. Mereka pasti akan dengan mudah memecahkannya. Lagipula, rekor memang dibuat untuk dipecahkan," ucap penyerang yang tak terlalu bersinar saat membela tim nasional Perancis itu.

Dominasi PSG juga amat terlihat dari selisih poin di klasemen sementara. 

PSG saat ini memimpin klasemen Ligue 1 dengan torehan 66 poin. Mereka unggul 24 angka atas AS Monaco yang berada di peringkat kedua.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com