Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Spaso, Persib Tetap Kuat

Kompas.com - 01/10/2015, 19:20 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Persib

BANDUNG, KOMPAS.com - Bomber Persib Bandung, Ilija Spasojevic, mengaku sedih karena tak bisa tampil pada pertandingan semifinal pertama Piala Presiden 2015 melawan Mitra Kukar, di Stadion Aji Imbut, Minggu (4/10/2015). Namun, dia menilai Persib tetap kuat meski dirinya absen. 

Spaso absen setelah mendapatkan kartu merah pada menit-menit akhir laga perempat final kedua melawan Pusamania Borneo FC (PBFC), Sabtu (26/9/2015). Bomber asal Montenegro tersebut melanggar lawan saat hendak melepaskan umpan yang bisa mengancam gawang Persib saat skor 2-1.

"Aku sedih tidak bisa ikut bermain. Namun, (untung aku) bisa bermain pada laga kedua. Kami fokus untuk mendukung teman-teman yang bisa main terus. Pemain absen bakal tinggal di Bandung fokus pada persiapan," kata Spaso seperti dikutip dari situs resmi Persib.

Selain Spaso, ada empat pemain lain yang absen karena akumulasi kartu yakni Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Hariono, dan Zulham Zamrun. Muhammad Ridwan juga tidak bisa bermain karena belum pulih dari cedera.

Meski tak diperkuat enam pemain inti, Spaso mengaku yakin Persib bisa mencuri poin pada laga nanti. "Walaupun laga pertama enam pemain tidak bisa tampil, untungya Persib memiliki 23 pemain yang seluruhnya berkualitas, bagus, dan bisa bermain di level tertinggi. Aku yakin Persib membawa kemenangan, minimum imbang," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com