Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Lawan Arema, Persib Kembali Berlatih

Kompas.com - 03/08/2015, 19:38 WIB
Kontributor Bandung, Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Para pemain Persib Bandung kembali berkumpul setelah "dirumahkan" selama kurang lebih tiga bulan lantaran kompetisi dihentikan. Mereka berlatih untuk mengikuti tes kebugaran menjelang laga persahabatan melawan Arema pada 11 Agustus 2015 di Malang.

Menurut pantauan Kompas.com, para pemain terlihat antusias mengikuti latihan. Bahkan sesi tes kebugaran itu terlihat santai karena para pemain terlihat asyik berbincang dan bercanda bersama para ofisial.

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurjaman mengatakan, latihan kali ini difokuskan mengembalikan kebugaran peman dan bersifat jangka pendek. Menurut dia, para pemain sudah sepakat bergabung meski belum ada pembicaraan soal kontrak.

"Semuanya confirm untuk latihan. Komitmen mereka masih punya hati untuk Persib. Saat dihubungi untuk melawan Arema, mereka semua siap," tutur pelatih yang kerap disapa Djanur itu, Senin (3/8/2015).

Dari 20 pemain akan dibawa ke Malang, hanya Supardi Nasir yang tak hadir dalam sesi latihan hari ini. Ia dikabarkan bakal tiba pada Selasa (4/8/2015) karena masih dalam perjalanan menuju Bandung dari Pekanbaru.

Djanur mengaku, tidak menargetkan apa-apa saat dalam pertandingan melawan Arema. Ia pun menilai skuad Singo Edan lebih pantas diunggulkan karena lebih matang dalam hal persiapan.

"Bukan Arema yang berat, karena mereka lebih siap. Kami tertinggal cukup jauh. Oleh karena itu, jangan sampai kami kalah telak," kata Djanur.

Sementara itu, Manajer Persib Bandung Umuh Muhtar mengatakan, pertandingan kontra Arema hanya sebatas pemanasan. Menurut Umuh, pertandingan nanti bukan perkara menang atau kalah, tetapi untuk melihat dan mengukur kondisi mental dan kebugaran pemain.

"Nanti, setelah pertandingan ini, mungkin bisa saja Selasa atau Jumat main lalu Minggunya main. Kami akan ke Arema untuk menjalani pertandingan persahabatan saja dan kalau bisa lanjut ke Bali melawan Bali United. Selain itu, kabarnya ada undangan lagi untuk bermain di Semarang," ujar Umuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com