Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Barcelona Ungkap Alasan Boyong Neymar

Kompas.com - 28/03/2015, 06:56 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
BARCELONA,KOMPAS.com - Presiden Barcelona, Josep Bartomeu, mengungkapkan, salah satu alasannya merekrut Neymar agar bomber asal Brasil itu bisa menjadi seperti mantan bintang Manchester United dan Real Madrid, David Beckham.

Neymar berlabuh ke Camp Nou dari Santos pada musim panas 2014. Hingga saat ini, pemain berusia 23 tahun tersebut sudah mencetak 41 gol dan 23 asisst dari total 77 penampilan di semua ajang.

Namun, Barcelona kini tengah dilanda berbagai masalah mengenai proses perekrutan Neymar. Klub mengatakan, pihaknya total membayar 57 juta euro untuk mendatangkan Neymar, tetapi hakim mencurigai angka sebenarnya mencapai lebih dari 83 juta euro.

Teranyar, Jaksa penuntut Spanyol menuntut hukuman penjara dua tahun tiga bulan untuk Bartomeu dan tujuh tahun untuk pendahulunya, Sandro Rosell, karena kasus ini. Pengadilan Madrid juga menuntut dijatuhkannya denda sebesar 22,2 juta euro terhadap Barcelona untuk dakwaan penggelapan pajak.

"Saya selalu menggunakan contoh David Beckham. Kami ingin merekrut sosok pesepak bola yang bisa membawa banyak sponsor. Neymar bukan hanya seorang pesepak bola, tetapi dia adalah bintang dunia. Kami tidak pernah merekrut pemain seperti dia sebelumnya," ungkap Bartomeu.

"Kami ingin seseorang dengan daya tarik pasar seperti Beckham. Sebelum Neymar tiba, saya tidak pernah melihat seorang pemain yang bisa menyamainya dalam hal perhatian media-media," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com