Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suarez Tak Bisa Bela Liverpool pada Pertandingan-pertandingan Ini

Kompas.com - 26/06/2014, 23:04 WIB
KOMPAS.com — Luis Suarez harus menerima hukuman akibat ulahnya yang tidak terpuji lantaran menggigit Giorgio Chiellini pada laga terakhir penyisihan Grup D Piala Dunia 2014 antara Uruguay dan Italia, Selasa (24/6/2014). FIFA melarang striker Liverpool tersebut tampil pada sembilan pertandingan internasional serta absen selama empat bulan dari aktivitas sepak bola.

Dengan demikian, Liverpool ikut terkena dampak perbuatan tercela Suarez. Pasalnya, The Reds tak bisa menggunakan jasa pemain andalannya tersebut dalam paruh pertama fase grup Liga Champions, serta sejumlah pertandingan Premier League. Suarez dipastikan absen dalam 13 pertandingan, termasuk bigmatch melawan Manchester City dan Everton.

Untuk ajang Piala Dunia, perjalanan Suarez dipastikan berakhir. Padahal, Uruguay telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar berkat kemenangan 1-0 atas Italia, dan mereka akan berhadapan dengan Kolombia untuk memperebutkan tiket menuju perempat final. Dia juga tak bisa bermain di Copa Amerika pada musim panas mendatang.

Performa gemilang Suarez pada musim lalu ikut memberikan andil besar bagi Liverpool meraih hasil memuaskan dengan finis pada peringkat kedua. Hasilnya, The Reds untuk kali pertama kembali ke Liga Champions sejak 2009. Namun, tenaga Suarez tak bisa dipakai dalam tiga pertandingan pertama dalam kompetisi paling bergengsi antarklub Eropa tersebut.

Tahun lalu, Suarez pun pernah mendapatkan hukuman berat akibat ulah serupa. Striker berusia 27 tahun ini dilarang bermain selama 10 pertandingan karena menggigit lengan bek Chelsea, Branislav Ivanovic, pada akhir musim 2012/2013. Suarez juga pernah dilarang bermain dalam delapan pertandingan karena terbukti melakukan tindakan rasial terhadap bek Manchester United, Patrice Evra, pada Oktober 2011.

Meski demikian, Suarez tak kehilangan tajinya sebagai pencetak gol. Pada musim lalu, meskipun harus menjalani sisa hukuman larangan bermain sehingga absen dalam beberapa pertandingan awal, Suarez bisa mencetak total 32 gol pada Premier League sehingga menjadi top scorer Liga Inggris, bahkan Eropa (bersama dengan Cristiano Ronaldo).

Berikut pertandingan yang tak bisa diikuti Suarez bersama Liverpool:

16 Agustus: Southampton (kandang)
23 Agustus: Manchester City (tandang)
30 Agustus: Tottenham (tandang)
13 September: Aston Villa (kandang)
16/17 September: Matchday 1 Liga Champions
20 September: West Ham (tandang)
22 September: Capital One Cup Round 3
27 September: Everton (kandang)
30 September: Matchday 2 Champions League
4 Oktober: West Brom (kandang)
18 Oktober: QPR (tandang)
21/22 Oktober: Matchday 3 Champions League
25 Oktober: Hull City (kandang)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com