Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Perpanjang Penantian Napoli Tampil di Liga Champions

Kompas.com - 27/04/2014, 03:54 WIB
MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan bermain imbang 0-0 dengan Napoli, pada pertandingan Serie-A, di Giuseppe Meazza, Sabtu (26/4/2014). Dengan hasil itu, Inter duduk di peringkat kelima dengan nilai 57, sementara Napoli ada di peringkat ketiga dengan nilai 69.

Napoli unggul delapan angka dari Fiorentina, yang duduk di peringkat kelima dengan nilai 61. Mengingat Fiorentina dan Napoli sama-sama menyisakan tiga pertandingan, Fiorentina masih berpeluang merebut tiket kualifikasi Liga Champions dari tangan Napoli.

Secara umum, pertandingan antara Inter dan Napoli berlangsung ketat. Kedua kubu kesulitan menembus benteng lawan dan mencoba mengatasi kebuntuan dengan melepaskan tembakan-tembakan jarak jauh.

Penyelesaian akhir Inter lebih baik dari Napoli, tetapi Pepe Reina menjalankan tugasnya dengan baik.

Pada menit ke-24 dan ke-27, misalnya, Matero Kovavic dan Rodrigo Palacio melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang akurat. Namun, semuanya kandas di tangan Reina.

Pada menit ke-82, Inter mengalirkan serangan yang menembus kotak penalti Napoli. Yuto Nagatomo mengakhiri serangan itu dengan melepaskan tembakan titis ke sudut kanan bawah gawang. Namun, Reina mampu mengantisipasinya.

Napoli kemudian mengalirkan serangan balik yang berujung tembakan Gokhan Inler. Namun, tembakan itu membentur tiang kiri gawang.

Sepanjang laga, menurut catatan Lega Serie-A, Inter melepaskan enam tembakan akurat dari 14 usaha, dengan penguasaan bola 49 persen. Adapun Napoli melepaskan tiga tembakan titis dari 14 percobaan.

Inter Milan: 1-Samir Handanovic; 6-Marco Andreolli, 14-Hugo Armando Campagnaro, 23-Andrea Ranocchia; 10-Mateo Kovacic, 19-Esteban Cambiasso, 33-Danilo D`Ambrosio (4-Javier Zanetti 68), 55-Yuto Nagatomo, 88-Hernanes (13-Fredy Guarin 74); 8-Rodrigo Palacio, 9-Mauro Icardi (17-Zdravko Kuzmanovic 81)

Pelatih: Walter Mazzarri

Napoli: 25-Pepe Reina; 4-Henrique, 5-Miguel Britos, 31-Faouzi Ghoulam, 33-Raul Albiol; 7-Jose Maria Callejon, 8-Jorginho Frello, 14-Dries Mertens (17-Marek Hamsik 70), 24-Lorenzo Insigne, 88-Gokhan Inler; 9-Gonzalo Higuain (19-Goran Pandev 87)

Pelatih: Rafael Benitez

Wasit: Nicola Rizzoli

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com