Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Senang Madrid Semakin Bagus

Kompas.com - 08/08/2013, 18:20 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo mengakui, Real Madrid kian bagus menjelang bergulirnya musim baru. Pemain asal Portugal ini pun merasa senang dengan perkembangan yang terjadi.

Pemain termahal dunia ini mencetak dua gol ketika Madrid menang 3-1 atas Chelsea di final International Champions Cup di Miami, Rabu (7/8/2013) waktu setempat atau Kamis (8/8). Mantan pemain Manchester United ini tak bisa menyembunyikan rasa puasnya atas perjalanan mereka di ajang pra-musim tersebut.

"Tim semakin baik sepanjang waktu dan kami telah berlatih sangat baik, secara bertahan meningkat sedikit demi sedikit," ujar Ronaldo melalui situs resmi Madrid.

"Saya senang dan nyaman karena tim bagus dan saya bisa memberiakn kontribusi dengan mencetak gol, yang memang saya perlu lakukan."

Ronaldo pun merasa yakin, kemenangan atas tim besutan Jose Mourinho tersebut pantas mereka raih. Pasalnya, Madrid bermain dengan level yang sangat tinggi. Dia pun berharap ke depannya Madrid, di bawah asuhan pelatih baru Carlo Ancelotti, bisa meraih lebih banyak trofi.

"Perjalanan panjang harus dilalui tetapi kami akan mencoba melakukan yang terbaik. Kami memiliki tim yang bagus dan sejumlah pemain baru yang didatangkan sangat bagus, sehingga kami berharap ini akan menjadi tahun kami," ujarnya, sebelum memberikan jawaban tentang selebrasinya usai mencetak gol ke gawang Chelsea.

"Ketika saya mencetak gol, saya hanya melihat ke bangku cadangan. Adapun tentang kritik, saya selalu melakukan omonganku di lapangan dan apapun yang datang dari luar tak memberikan efek kepadaku."

"Saya berusaha membantu Madrid mencapai tujuan dan hal lain tak menyakitiku," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com