Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surat Terbuka Reina untuk Fans Liverpool

Kompas.com - 29/07/2013, 17:51 WIB
Ary Wibowo

Penulis

NAPLES, KOMPAS.com - Kiper Spanyol, Pepe Reina, berharap kariernya bisa lebih baik lagi bersama Napoli ketimbang saat masih bermain untuk Liverpool. Meski masih mengaku mencintai The Reds, kiper asal Spanyol itu akan berusaha tampil maksimal dengan klub barunya tersebut.

Pernyataan itu disampaikan Reina melalui surat terbuka yang ditunjukkan kepada para suporter Liverpool di situs resmi pribadinya. Pada laman tersebut, Reina juga menyampaikan beberapa curahan hatinya, termasuk kekecewaan terkait kepindahannya ke Napoli.

"Meskipun itu bukan keputusanku untuk pergi, aku akan menerimanya, seperti aku yang selalu menerima keputusan yang Liverpool buat untukku," ungkap Reina.

"Mereka (Liverpool) mengontrak, memilihku, dan memberikan beberapa pengalaman terbaik sepanjang hidupku. Jika mereka merasa adalah jalan terbaik untuk mereka dan bagiku dengan meminjamkanku ke Napoli semusim maka itu harus terjadi."

Reina menilai, Napoli saat ini telah menjadi tantangan baru dalam kariernya. Menurut kiper berusia 30 tahun tersebut, para penggemar Napoli pun sangat fantastis dan memiliki gairah sama seperti fans Liverpool.

"Tetapi, jika aku mempunyai satu penyelesaian, maka itu adalah caraku pergi (dari Liverpool). Sangat normal jika aku sangat kecewa dengan manajemen Liverpool yang setuju meminjamkanku ke Napoli tanpa memberitahuku lebih dulu. Aku pikir aku pantas mendapat perlakukan yang lebih baik meskipun aku mengerti itu adalah keputusan sulit," tuturnya.

"Banyak yang memberitahu dan menginformasikan bahwa ada penawaran dari Barcelona yang mungkin bisa membuatku tertarik untuk menerimanya. Tetapi, aku juga berbicara kepada klub mengenai kemungkinan untuk memperpanjang kontrakku jika kesepakatan itu tidak terjadi."

"Aku memberitahu pelatih bahwa aku ingin bermain untuk Liverpool dan Barcelona hanya akan menjadi pilihan bagiku jika kesempatan itu datang, seperti sejumlah rumor yang berkembang, itu akan menjadi kesempatanku untuk pulang ke kampung halaman."

"Ketika itu tidak terlaksana, aku sangat senang bisa kembali berkompetisi untuk merebutkan posisi kiper utama. Jadi, aku sangat terkejut ketika Liverpool memutuskan untuk mengirimkanku ke Napoli."

"Tidak ada satu pun dari hal ini yang dapat mengubah perasaanku untuk klub (Liverpool). Sekarang aku harus menatap ke depan dengan tantangan baru bersama Rafael Benitez, yang aku tahu adalah seorang pelatih terbaik yang pernah bekerja denganku. Aku beruntung bisa pergi dari klub bagus ke klub bagus lainnya."

"Napoli mengingatkanku dengan Liverpool pada 2005. Semua itu terasa ketika aku datang ke sini, mereka mempunyai proyek ambisius dan aku juga akan bekerja sama dengan Benitez lagi," tutup Reina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com