Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepak Bola, Saatnya Fokus Pembinaan Usia Dini

Kompas.com - 23/07/2013, 10:14 WIB


JAKARTA, KOMPAS —
 Jika sepak bola Indonesia ingin maju, saatnyalah harus lebih fokus pada pembinaan usia dini. Pembinaan usia dini melalui kompetisi akan menghasilkan pemain senior berkualitas.

Hal itu diungkapkan anggota Komite Eksekutif PSSI Bob Hippy saat menjemput kedatangan tim ASIOP Apacinti SKF Indonesia hari Senin (22/7/2013) di Jakarta. Tim U-14 tersebut menempati peringkat kedua pada turnamen usia dini Piala Gothia 2013 di Gothenburg, Swedia.

Tim ASIOP Apacinti SKF Indonesia bermaterikan 18 pemain pilihan dari sekolah sepak bola (SSB) peserta Liga Kompas Gramedia U-14 musim 2013. Selain menjadi runner-up di kategori U-14, gelandang M Firman terpilih sebagai pemain terbaik Piala Gothia 2013 di kelompok U-14.

Prestasi "Garuda Muda" di Piala Gothia tahun ini meningkat dibandingkan dengan prestasi tahun lalu, yaitu peringkat ketiga karena kalah di semifinal.

Bob Hippy mengutarakan, kualitas pemain sepak bola Indonesia di kelompok umur sampai U-19 tidak kalah dari pemain luar negeri, termasuk pemain Eropa. Kuncinya, untuk menghasilkan pemain berkualitas adalah kepelatihan yang bagus dan kompetisi yang bagus.

"Lupakan dulu tim senior, kita bina dulu pemain usia muda. Dalam waktu 5-6 tahun ke depan hasilnya baru kelihatan," katanya.

Menurut Bob, Jepang mampu menjadi raksasa sepak bola Asia karena memiliki kompetisi usia dini yang bagus. Padahal, Jepang bukan negara sepak bola. "Kalau Jepang yang bukan negara sepak bola butuh 50 tahun, kita sebagai negara sepak bola mungkin hanya butuh setengahnya."

Pelatih ASIOP Apacinti SKF Indonesia Sueb Ansori mengungkapkan kesannya selama mendampingi pemain di Swedia. "Mereka adalah pemain pilihan, tinggal memaksimalkan kemampuan mereka," kata pelatih SSB ASIOP Apacinti itu.

Menurut Wakil Pemimpin Redaksi Kompas Budiman Tanuredjo, prestasi ASIOP Apacinti SKF Indonesia tidak muncul tiba-tiba, tetapi hasil gemblengan kompetisi. "Para pemain yang dibentuk oleh kompetisi memiliki semangat, kerja keras, dan sportivitas," katanya.

Ketua LKG U-14 Mohammad Bakir mengungkapkan, kompetisi yang teratur sangat penting untuk melatih stamina pemain. Ketatnya jadwal pertandingan di Piala Gothia terbukti dapat diatasi oleh para pemain.

Mendapat beasiswa

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh sempat bertatap muka dengan pemain ASIOP Apacinti SKF Indonesia dan orangtua mereka di Gedung Kompas Gramedia, Jakarta, Senin malam.

M Nuh menyatakan kebanggaannya dan terharu atas prestasi "Garuda Muda" di Piala Gothia. "Mereka baru berusia 14 tahun, tapi sudah mengibarkan Sang Merah Putih di negeri yang sangat jauh. Kita doakan mereka menjadi pemain profesional," ujarnya.

Mendikbud mengatakan, para pemain tim ASIOP Apacinti SKF Indonesia akan mendapat beasiswa dan bantuan peralatan sekolah serta buku, mulai dari SMP sampai perguruan tinggi. Pelatih Sueb Ansori dan asisten pelatih Adhitya Prameswara mendapat beasiswa untuk melanjutkan kuliah ke jenjang strata dua. (WAD)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com