Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angkat Topi Wenger untuk Gervinho

Kompas.com - 31/03/2013, 06:42 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memuji penampilan Gervinho yang sukses mencetak gol saat Meriam London menghancurkan Reading 4-1 dalam lanjutan Premier League, Sabtu (30/3/2013).

Gervino mencetak gol pada menit ke-11. Usai menguasai umpan matang dari Santi Cazorla, bomber berpaspor Pantai Gading itu dengan kaki kanannya melesakkan bola dari jarak dekat ke pojok kanan atas gawang Stuart Taylor. Tiga gol lain Gudang Peluru diciptakan Cazorla, Olivier Giroud, dan Mikel Arteta. Sementara satu-satunya gol hiburan Reading dikemas oleh Hal Robson-Kanu.

"Gervinho tampil sangat kuat. Dia selalu berbahaya, bisa mencetak gol, memberikan assists, dan mencetak gol sendiri. Saya yakin kadang Gervinho kehilangan kepercayaan diri karena dia bermain dalam suasana yang sangat tak kondusif dalam periode ini. Penyerang butuh kepercayaan diri," jelas Wenger.

"Dia selalu berusaha merebut bola dan mengejarnya. Ketika Anda kehilangan kepercayaan diri, itu sangat berbahaya dalam sebuah pertandingan. Ketika kembali menemukan kepercayaan diri, Anda akan menjadi pemain berbahaya. Bagi saya, dia adalah penyerang terbaik di Piala Afrika. Dia tipe pemain yang sulit ditemukan karena ia bisa beradaptasi dengan siapa saja," sambung pelatih asal Perancis tersebut.

Terlepas dari itu, Wenger pun memuji keseluruhan penampilan anak asuhnya. "Saya menikmati dengan kreativitas, teknik, semangat, kedispilinan, dan fokus tim," tuturnya.

Dengan hasil itu, Arsenal masih berada pada posisi kelima dengan suntingan 53 poin, atau masih berjarak empat angka dari Tottenham Hotspur yang berada di atasnya. Pada saat yang bersamaan, Spurs mampu menjungkalkan tuan rumah Swansea City 2-1 dan The Lilywhites melejit ke posisi ketiga.

Maklum saja, Chelsea menelan kekalahan mengejutkan dari Southampton 1-2 dan turun setingkat ke spot keempat. Jarak poin The Blues dengan The Gunners tinggal dua. Sementara Reading tergusur ke papan terbawah, menggantikan Queens Park Rangers. Sama-sama mengais 23 angka, The Royals kalah selisih gol dari QPR. (GL)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com