Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persela Apresiasi Kemauan Keras Coelho

Kompas.com - 11/04/2017, 10:23 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

LAMONGAN, KOMPAS.com – Marquee player Persela Lamongan, Jose Manuel Barbosa Alves atau yang akrab disapa Jose Coelho, tak memiliki waktu istirahat yang cukup. Dia langsung terlibat dalam latihan di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (10/4/2017) sore.

Padahal, Coelho baru datang pada hari tersebut. Usai diperkenalkan, mantan pemain Benfica ini langsung bergabung dengan rekan-rekannya.

Wajar bila Jose Coelho masih terlihat kelelahan. Kondisi ini cukup dipahami oleh pelatih kepala Persela, Herry Kiswanto (Herkis).

“Untuk kemampuan belum, karena ia juga baru gabung latihan bersama tim. Ia juga terlihat masih kelelahan,” ucap Herry Kiswanto, yang akrab disapa Herkis, selepas sesi latihan, Senin (10/4/2017) sore.

Dalam sesi latihan itu, Jose Coelho dimainkan di belakang striker utama Ivan Carlos. Sempat terlihat beberapa kali ia menunjukkan skill individu, serta beberapa kali umpan terukur.

“Hanya saya apresiasi kemauan kerasnya untuk bisa menunjukkan kemampuan, meski saya tahu ia kecapekan. Dia juga sudah bilang sama saya, jika masih jet lag,” kata dia.

Jose Coelho memang sengaja didatangkan kubu Persela guna mempertajam lini serang mereka dalam mengarungi kompetisi Liga 1. Terlebih, dengan kemungkinan, Saddil Ramdani dan Ahmad Nur Hardianto kembali dipanggil memperkuat Timnas Indonesia U-22.

“Meskipun Saddil dan Nur Hardianto ada, kami tetap butuh tambahan penyerang. Sebab di posisi itu, kami hanya punya Samsul (Arif), Nur Hardianto, dan Saddil,” ucap asisten pelatih Persela, Ragil Sudirman.

Ragil dan jajaran pelatih Persela berharap, Coelho dapat segera menyatu dengan tim supaya bisa menopang daya gedor skuad Laskar Joko Tingkir saat Liga 1, yang dijadwalkan bakal mengunjungi markas PSM Makassar.

“Kalau melihat dari rekaman pertandingannya, dia punya umpan-umpan bagus dan terukur, serta naluri golnya juga bagus. Semoga saja itu sudah akan bisa dilihat, saat kami berhadapan dengan PSM,” tutur Ragil.

Dalam sesi latihan tersebut, tidak terlihat Samsul, Saddil, maupun Nur Hardianto. Menurut jajaran pelatih, tiga pemain itu absen dengan alasan berbeda. Samsul mengikuti launching Liga 1, Saddil sedang pulang kampung, sementara Nur Hardianto dalam tahap pemulihan cedera.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com