Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Kokohkan Posisinya di Puncak Klasemen Serie A

Kompas.com - 18/02/2017, 04:43 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

TURIN, KOMPAS.com - Claudio Marchisio, Paulo Dybala, dan Gonzalo Higuain berhasil memberikan kemenangan 4-1 untuk Juventus saat menjamu Palermo, di Stadion Juventus, Jumat (17/2/2017) waktu setempat.

Sejak awal, pertandingan ini didominasi oleh tuan rumah. Statistik Lega Serie A menunjukkan Juventus mampu menguasai bola hingga 53 persen, serta melepaskan 10 tembakan tepat sasaran dari 12 usaha.

Gol pertama Si Nyonya Besar lahir dari kaki Marchisio pada menit ke-13. Ia memanfaatkan bola muntah hasil sepakan Gonzalo Higuain yang ditepis kiper Palermo.

Bagi Il Principino, julukan Marchisio, gol tersebut adalah yang pertama pada kompetisi domestik musim ini.


Lima menit menjelang berakhirnya babak pertama, Dybala berhasil menggandakan keunggulan Juventus menjadi 2-0.

Dybala mencetak gol ke gawang mantan klubnya melalui eksekusi tendangan bebas spektakuler ke arah pojok kiri atas.

Selepas menorehkan gol tersebut, Dybala tampak tidak merayakannya demi menghormati Palermo, klub yang ia bela pada periode 2012-2015.


Juventus tak mengendurkan serangan meski sudah unggul dua gol. Sebaliknya, mereka justru tetap bermain menekan pada babak kedua.

Serangan demi serangan dilancarkan Juventus hingga akhirnya Higuain mengubah angka di papan skor menjadi 3-0.

Higuain mencetak gol ketiga Juventus dengan cara mencungkil bola setelah menerima umpan terobosan Dybala.

Torehan itu mengantarkan Higuain ke urutan pertama dalam daftar pencetak gol Serie A. Ia kini mengoleksi 19 gol dari 24 laga.


Pada menit ke-89, Juventus menambah keunggulannya berkat gol kedua Dybala setelah memanfaatkan umpan backheel Higuain.

Namun tak lama kemudian, giliran Juventus  yang kebobolan. Gol penghibur Palermo dicetak oleh Ivaylo Chochev pada masa injury time dan skor 4-1 menjadi hasil akhir laga.

Tambahan tiga poin melanggengkan posisi Juventus di puncak klasemen sementara Serie A. Saat ini, mereka mengoleksi 63 poin, atau unggul 10 angka atas AS Roma di urutan kedua.

Selanjutnya, Juventus akan melakoni partai pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Porto. Laga tersebut digelar di Estadio Do Dragao, Rabu (22/2/2017) atau Kamis dini hari WIB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com