Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikut Liverpool ke Semifinal, Hull Catat Sejarah Baru

Kompas.com - 30/11/2016, 05:50 WIB

KOMPAS.com - Hull City membuat sejarah baru dalam perjalanannya di ajang Piala Liga Inggris. Untuk pertama kalinya mereka berhasil menembus babak semifinal event ini setelah menyingkirkan Newcastle United.

 

Duel di KCOM Stadium, Selasa (29/11/2016), itu harus berlangsung selama 120 menit dan diakhiri dengan drama adu penalti, setelah skor sama kuat. Setelah bermain 0-0 selama 90 menit, kedua tim harus melakoni perpanjangan waktu.

Dalam babak tambahan ini, Newcastle lebih dulu unggul berkat gol Mohamed Diame pada menit ke-98. Tetapi kegembiraan tim Divisi Championship besutan Rafael Benitez ini tidak berlangsung lama karena semenit kemudian, pemain Hull, Robert Snodgrass, menyamakan skor menjadi 1-1 yang bertahan hingga laga usai.

Alhasil, adu penalti menjadi penentu siapa yang berhak melangkah ke babak empat besar. Hull lebih siap menghadapi drama tersebut karena meraih kemenangan 3-1.

Kiper Eldin Jakupovic menjadi pahlawan kemenangan tim Premier League ini karena sukses menahan dua tendangan pemain lawan, di samping kegagalan dua penendang lainnya karena tembakan mereka melenceng. Sementara itu tiga eksekutor Hull, yakni Snodgrass, Michael Dawson dan Tom Huddlestone, berhasil menceploskan si kulit bulat.

Dengan demikian, Hull mengikuti jejak Liverpool FC yang lebih dulu meraih tiket semifinal usai mengalahkan Leeds United 2-0. Dua tiket lainnya menuju babak empat besar ini akan diperebutkan oleh Arsenal vs Southampton dan Manchester United vs West Ham United.

Undian semifinal Piala Liga Inggris ini akan dilakukan pada Rabu (30/11) waktu setempat, usai dua pertandingan semifinal tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com