Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nolito Akui Tolak Tawaran Barcelona demi Guardiola

Kompas.com - 25/07/2016, 08:39 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber ESPN FC

BEIJING, KOMPAS.com - Gelandang sayap tim nasional Spanyol, Nolito, mengaku menolak tawaran FC Barcelona agar bisa bergabung dengan Manchester City asuhan Josep "Pep" Guardiola.

Nolito, 29 tahun, mengungkapkan bahwa dirinya sempat berada di persimpangan. Sebab, El Barca dan Manchester City sama-sama tertarik meminangnya.

Namun, Nolito akhirnya menjatuhkan pilihan kepada Manchester City. Sosok Guardiola menjadi alasan utama Nolito bertolak ke Inggris untuk bergabung dengan The Citizens.

"Saya datang ke Premier League untuk memperkuat Manchester City yang dilatih oleh Guardiola. Saya sangat senang dengan keputusan yang saya ambil," ujar Nolito seperti dikutip dari ESPN FC, Minggu (24/7/2016).

"Saya berharap yang terbaik untuk Barcelona. Saya bangga dengan adanya ketertarikan dari Barcelona. Namun, sekarang saya di sini, dan saya telah membuat keputusan terbaik," kata dia menjelaskan.

Guardiola memang bukanlah orang yang asing bagi Nolito. Ketika masih memperkuat Barcelona B, Nolito mengaku sempat dilatih oleh Guardiola. Dia dimainkan dua kali pada pertandingan La Liga musim 2010-2011. 

Nolito tercatat pernah menimba ilmu di Barcelona B pada periode 2008-2011, sebelum hijrah ke Benfica dengan status bebas transfer.

"Saya menikmati bekerja bersama Guardiola ketika di Barcelona, meskipun hanya sebentar. Itulah salah satu alasan mengapa saya bergabung ke Manchester City," ujar Nolito.

"Manchester City adalah tim yang hebat, dan mereka mencanangkan proyek besar. Musim lalu, kami sampai ke semifinal Liga Champions. Tentunya saya akan membantu klub ini untuk mencapai berbagai prestasi," tutur Nolito.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com