Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekor "Clean Sheet" dan Pujian untuk Petr Cech

Kompas.com - 29/12/2015, 05:40 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber OptaJoe

LONDON, KOMPAS.com - Petr Cech melampui rekor clean sheet Premier League milik David James ketika Arsenal menang 2-0 atas AFC Bournemouth di Stadion Emirates, Senin (28/12/2015).

Ini menjadi kali ke-170 Cech mencatat clean sheet pada partai Premier League. Total 162 di antaranya dibukukan Cech bersama Chelsea, sedangkan sisanya dengan Arsenal.

Dengan catatan ini, Cech berhasil menobatkan diri sebagai kiper tersering yang tak kemasukan pada laga Premier League. Catatan terbaik sebelumnya adalah milik David James dengan 169 laga. 

Setelah pertandingan kontra Bournemouth, Cech langsung menerima ucapan selamat dari Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dan rekan setimnya, Hector Bellerin.

"Cech boleh merasa sangat bangga karena ini adalah catatan hebat. Dia merupakan penjaga gawang berbakat," kata Wenger pada sesi konferensi pers seusai laga.

Adapun Bellerin berkicau melalui akun Twitter pribadinya, "Kembali ke jalur kemenangan dengan sebuah clean sheet. Ucapan selamat juga kepada Petr Cech untuk catatan 170 clean sheet."

Untuk penjaga gawang yang masih aktif, pesaing terdekat Cech adalah Tim Howard. Penjaga gawang Everton ini baru mengoleksi 130 catatan clean sheet.

Sulit bagi Howard mengejar Cech. Sebab, Cech berusia tiga tahun lebih muda dari pemain berkebangsaan Amerika Serikat tersebut.

Berikut ini adalah catatan clean sheet terbanyak di Premier League:

Petr Cech (170)
David James (169)
Mark Schwarzer (151)
David Seaman (140)
Nigel Martyn (137)
Jose Reina (134)
Edwin van der Sar (132)
Brad Friedel (132)
Tim Howard (130)
Peter Schmeichel (128)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com