Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesian Championship Jenderal Sudirman Cup Digelar di 3 Kota

Kompas.com - 26/10/2015, 16:31 WIB
Ferril Dennys

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Turnamen sepak bola di Indonesia kembali hadir di tengah kevakuman kompetisi resmi. Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggagas turnamen Indonesian Championship Jenderal Sudirman (ICJS) Cup yang akan mulai digelar pada 14 November 2015.

ICJS Cup ini akan diikuti oleh 14 klub Indonesia Super League (ISL) dan 1 klub PS TNI.

"Dalam rangka merayakan HUT ke-70 TNI dan dengan semangat untuk meneruskan roda kompetisi di Indonesia setelah usainya turnamen Piala Presiden, kami mengambil inisiatif untuk menggelar Indonesia Championship Jenderal Sudirman Cup," kata Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo, yang juga bertindak sebagai ketua dewan perlindungan, Senin (26/10/2015) di Mabes TNI Cilangkap.

"Sesuai arahan bapak Presiden, sepak bola harus terus berjalan dan dapat mencerminkan sebuah transparansi serta tata kelola yang lebih baik lagi dalam penyelenggaraan. Untuk itu turnamen ini siap menjalankan amanat tersebut," ujar dia.

Pada babak awal, turnamen ini akan digelar di tiga kota sebagai tuan rumah yakni Bali, Malang, dan Surabaya. Sebanyak 15 tim ini akan dibagi ke dalam tiga grup.

"Pemilihan Bali dan Malang sebagai tuan rumah dikarenakan pencapaian mereka sebagai tuan rumah Piala Presiden yang begitu baik. Sedangkan Surabaya dipilih karena Surabaya merupakan kota pahlawan dan mencerminkan semangat perjuangan TNI," kata CEO Mahaka Sports and Entertainment, Hasani Abdulgani.

Berikut 15 klub yang ikut dalam turnamen ini:
Arema Cronus, Bali United, Pelita Bandung Raya, PSM Makassar, Persib Bandung, Persija Jakarta, Persela Lamongan, Mitra Kukar, Persipura Jayapura, Sriwijaya FC, Persegres Gresik, Pusamania Borneo FC, Bonek FC, dan Persatuan Sepak Bola (PS) TNI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com