Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri: Final Piala Presiden Harus Jadi Momentum Perdamaian The Jak dan "Bobotoh"

Kompas.com - 19/10/2015, 15:22 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti menilai, laga final Piala Presiden 2015, Minggu (18/10/2015), merupakan momentum memperbaiki hubungan antarsuporter, terutama antara The Jak Mania dan Bobotoh.

"Tak mungkin persoalan antara mereka dibiarkan dan dipelihara. Momentum ini harus dimanfaatkan untuk mendamaikan," ujar Badrodin di Kompleks Mabes Polri, Senin (19/10/2015) siang.

Secara umum, Badrodin mengapresiasi positif kedua kelompok suporter tersebut. Di tataran struktur, pendukung klub Persija Jakarta dan Persib itu Bandung sempat bertemu dan berkomunikasi. Meski belum ada kata damai, setidaknya ini awal yang baik menuju ke arah tersebut.

"Ini yang akan kami manfaatkan ke depan. Artinya, kalau masih ada yang mengganggu dan tidak mau ikut komitmen ini, ya kami tindak," ujar Badrodin.

Contohnya yang terjadi di sejumlah wilayah di Jakarta, saat laga Persib Bandung melawan Sriwijaya FC berlangsung. Badrodin mengatakan, mereka yang berbuat onar hingga akhirnya ditangkap, tidak masuk ke dalam struktur resmi kelompok suporter.

Mereka adalah massa cair. Menurut Badrodin, hal ini membuktikan bahwa kelompok The Jak juga berupaya untuk menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif meskipun tetap dinodai oleh massa liar.

Diberitakan, Polisi menangkap 1.191 remaja saat laga final Piala Presiden di Stadion Gelora Bung Karno berlangsung, Minggu malam. Sebagian besar dari mereka adalah anak di bawah umur dan remaja. Belum diketahui apakah seluruhnya ditahan dan diproses hukum atau dikembalikan ke orangtua masing-masing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com