Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Krul Cedera saat Bela Belanda, Newcastle Krisis Kiper

Kompas.com - 12/10/2015, 07:16 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Penjaga gawang Newcastle United asal Belanda, Tim Krul, dilaporkan harus melewatkan sisa musim kompetisi 2015-16 setelah mengalami cedera ligamen saat De Oranje menang 2-1 atas Kazakstan pada laga Grup A kualifikasi Piala Eropa 2016, Sabtu (10/10/2015).

Jelang laga versus Kazakstan, Krul sebenarnya berstatus sebagai cadangan. Dia masuk skuat setelah Jesper Cillessen mengalami cedera jelang pemanasan. Nahas bagi Belanda, Krul juga harus mengalmi cedera pada menit-menit akhir laga. 

"Krul telah kembali ke Tyneside untuk mendapatkan perawatan dan rehabilitasi. Semua orang di klub berharap Krul bisa segera pulih," demikian pernyataan resmi Newcastle United, Minggu (11/10/2015).

Untuk menambal posisi Krul, The Magpies telah mengonfirmasi akan memanggil kembali penjaga gawang mereka yang dipinjamkan ke Crawley Town, Freddie Woodman. Hal ini dilakukan karena Newcastle United hanya memiliki satu penjaga gawang pelapis, yakni Rob Elliot.

Cedera yang dialami oleh Krul tentunya menjadi pukulan berat bagi Newcastle United. Pasalnya, kiprah skuat asuhan Steve McClaren di Premier League musim ini sedang berjalan kurang mulus.

Saat ini, Newcastle United menempati posisi juru kunci dengan perolehan tiga poin dari delapan laga. Mereka meraih jumlah poin tersebut dari tiga kali imbang dan lima kekalahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com