Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dedi Kusnandar: Persebaya Bukan Cuma Evan Dimas

Kompas.com - 04/09/2015, 18:37 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Gelandang bertahan Persib Bandung, Dedi Kusnandar, menilai Persebaya United memiliki sejumlah pemain muda yang bagus. Persebaya, kata dia, tidak hanya Evan Dimas.

Pernyataan itu diungkapkan Dedi menjelang laga kontra Persebaya United, pada pertandingan lanjutan penyisihan Grup A Piala Presiden 2015, di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (6/9/2015).

"Mereka diperkuat pemain muda yang harus diwaspadai seperti pemain Evan Dimas, Faturohman, Putu Gede, Zulfiandi, dan Ilham Udin," kata Dedi seperti dikutip dari Simamaung.

Jika Dedi dimainkan, pemain yang pernah memperkuat Persebaya ini akan berduel dengan Evan Dimas di lini tengah. Dedi pun mengaku telah mengenal gaya permainan mantan kapten timnas Indonesia U-19 itu. 

"Aku tahu karakter Evan. Dia memiliki kualitas dan harus diwaspadai. Namun, tidak hanya Evan. Semua pemain juga harus diwaspadai karena bermain bola membutuhkan kolektivitas dan mereka memiliki itu," tuturnya.

Persib untuk sementara menjadi pemuncak grup dengan mengoleksi tiga poin. Nilai tersebut didapatkan Maung Bandung setelah berhasil mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor 4-0.

Sementara itu, Persebaya United dan Martapura FC hanya bermain imbang tanpa gol pada pertandingan pertama. Karena itu, Persebaya ditengarai akan mencoba meraih hasil maksimal agar dapat menjaga peluang lolos ke delapan besar.

Dedi pun meminta timnya harus tetap mewaspadai kebangkitan Bajul Ijo. "Harus diwasapai karena motivasi mereka pasti semakin berlipat. Persebaya kan butuh kemenangan juga saat melawan kami agar dapat lolos," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com